KSPI: Prabowo - Rizal Ramli, Itu Maunya Buruh

Selasa, 24 April 2018 – 22:25 WIB
Said Iqbal (tengah). Foto: dok.Jawapos.com

jpnn.com, JAKARTA - Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) mengklaim sudah menyerap aspirasi buruh terkait calon presiden. Hasilnya, nama Prabowo Subianto dan Rizal Ramli mencuat.

"Nama yang paling kuat menurut kami adalah Prabowo Subianto, walaupun ada nama lain yang menjadi alternatif yakni Rizal Ramli," terang Said kepada RMOL, Selasa (24/4).

BACA JUGA: Amien Rais Anggap Poros Ketiga Mustahil

Menurut dia, kaum buruh menganggap dua tokoh nasional itu punya keberpihakan yang tegas terhadap kepentingan rakyat Indonesia.

Buruh semakin yakin kepada Prabowo dan Rizal Ramli karena keduanya sudah menyatakan perang terbuka terhadap model ekonomi neoliberalisme.

BACA JUGA: Ide Menduetkan Jokowi-Prabowo Bergulir, Ini Kata Sekjen PDIP

Buruh berharap parpol-parpol menyatakan dukungan politik terhadap Prabowo-Rizal di Pilpres 2019.

"Bisa saja kedua orang ini menjadi pasangan, itu maunya buruh. Biar parpol yang menentukan, kami berharap Prabowo-Rizal Ramli yang masuk," ungkap Said Iqbal. (ald/rmol)

BACA JUGA: Bamsoet Ngebet agar Jokowi-Prabowo Berduet di Pilpres 2019

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Tak Mengada-ada, Pemimpin Baru Sangat Mungkin Muncul


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Pilpres 2019   Prabowo   Rizal Ramli   KSPI   Buruh  

Terpopuler