Menurut Kepala BPMigas R Priyono, realisasi sampai akhir kuartal pertama adalah sejumlah 16 sumur yang terdiri dari 9 sumur Wildcat (sumur taruhan) dan 7 sumur deliniasiSementara pemboran eksplorasi tahun 2009 ini direncanakan sejumlah 202 sumur, mencakup 165 sumur Wildcat dan 37 sumur deliniasi.
“Rendahnya realisasi kegiatan pada kwartal pertama merupakan hal yang biasa terjadi,” ujarnya.
Dikatakan, hal ini disebabkan rencana pelaksanaan pengeboran sumur eksplorasi lebih banyak dijadwalkan pada kwartal ketiga dan keempat
BACA JUGA: 2009, Produksi Migas Tembus 99 Persen
“Kendalanya tentunya adalah masalah pembebasan lahan dan proses pengadaan rig serta kendala finansialSementara itu, selain lambatnya kegiatan pemboran eksplorasi, ternyata juga terjadi pada proses realisasi kegiatan survey seismic 3D yang direncanakan mencapai 2.558 km2
BACA JUGA: PPN Impor Turun untuk April
“Realiasi kegiatan survey seismic 3D yang sejak Januari–April 2009 hanya sebesar 479 km2 atau 19 persen saja,” sebut dia yang mangatakan, hal ini disebabkan adanya proses akuisisi sebelum kegiatan rekaman data dilakukan."Kami harapkan untuk semua kegiatan selanjutnya terus menunjukkan peningkatan," terangnya
BACA JUGA: Ramaikan PPI 2009, Polytron Tampilkan Tujuh Icon
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertumbuhan Ekonomi Diprediksi di Atas 5 Persen
Redaktur : Tim Redaksi