Kubu BG Siap Beber Rekaman Pembicaraan di Sidang Praperadilan

Selasa, 10 Februari 2015 – 10:58 WIB
Kubu BG Siap Beber Rekaman Pembicaraan di Sidang Praperadilan. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Kubu Komjen Budi Gunawan akan mengajukan sejumlah saksi-saksi dan bukti surat maupun dokumen, dalam sidang praperadilan lanjutan terhadap KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (10/2).

Maqdir Ismail, salah satu Kuasa Hukum BG, menyatakan, surat maupun dokumen yang akan disampaikan itu mencapai puluhan lembar.

BACA JUGA: Menteri Yuddy Minta ASN Tinggalkan Mental Priyayi

"Nanti kita sampaikan surat atau dokumen. Ada puluhan lembar," kata Maqdir sebelum sidang, Selasa (10/2).

Tak cuma itu, ia juga menyebut pihaknya akan menyampaikan bukti rekaman pembicaraan.

BACA JUGA: Ada Info Gerakan Massa, 500 Polisi Jaga Sidang Praperadilan BG

"Ada rekaman pembicaraan," tegasnya tanpa penyebut ada isi rekaman pembicaraan tersebut.

Sidang yang dipimpin hakim tunggal Saprin Rizaldi itu dimulai sekitar pukul 09.40. Kali ini, kubu Komjen BG diberikan kesempatan mengajukan pembuktian. (boy/jpnn)
 

BACA JUGA: Kubu Komjen Budi Siapkan Saksi dan Dokumen Perkuat Bukti

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kerahkan Tujuh Kapal untuk Ngebom KM Sudhita Milik Thailand


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler