Kunjungi AS dan Turki, Anies Cari Dukungan untuk 2019?

Jumat, 18 Mei 2018 – 21:06 WIB
Gubernur DKI Anies Baswedan dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Istanbul. Foto: Twitter/aniesbaswedan

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diketahui baru-baru ini melakukan kunjungan ke Turki dan Amerika Serikat. Meski kunjungannya disebut hanya sebatas menjadi pembicara di beberapa kegiatan, namun tak tertutup kemungkinan memiliki agenda politik tertentu jelang Pilpres 2019.

Menurut pengamat politik Ujang Komarudin, bisa saja kemudian mantan Menteri Pendidikan Dasar dan Kebudayaan itu menjadi tokoh yang disiapkan Amerika Serikat sebagai calon presiden Indonesia.

BACA JUGA: Gagal Berantas Terorisme, Jokowi Terancam Kalah

"Kemarin Anies itu ke Turki dan AS, kita tak tahu apa yang dia lakukan di AS, walau katanya hanya disebut sebagai pembicara," ujar Ujang kepada JPNN, Jumat (18/5).

Pengajar di Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) ini mendasari prediksinya berdasarkan fakta, politik di Indonesia sedikit banyak dipengaruhi kebijakan luar negeri Amerika Serikat.

BACA JUGA: 2 Faktor yang Bikin Masyarakat Rindu Pemimpin Militer

"Jujur saja, kalau diamati dari politik jalur belakang, biasanya tokoh yang berkunjung ke AS, itu yang mereka dukung. Seperti zaman Soeharto, Mega, Habibie, Megawati dan SBY. Jadi bisa saja (Anies yang didukung)," ucapnya.

Ujang lebih lanjut mengatakan, sikap politik Amerika Serikat juga cenderung cepat berubah. Jika menilai pemerintahan yang ada sekarang menyulitkan kepentingan AS di Indonesia, maka negara adikuasa tersebut cenderung mendukung tokoh yang dinilai dapat menjaga kepentingannya.

BACA JUGA: PDIP Tantang Kubu Prabowo Lebih Dulu Umumkan Cawapres

"Politik domestik Indonesia itu tak terlepas dari politik dunia. Ada hubungan dagang, penjualan senjata, migas dan lain-lain, jadi sangat terkait. Kemarin AS sepertinya terganggu masalah Freeport oleh Jokowi. Bisa jadi mereka merasa tersinggung," pungkas Ujang.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ngebet Jual Saham Pabrik Bir, Anies Diminta Taat Prosedur


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler