Kunjungi Rumah Orang Tua, Wawan Dihajar Sampai Babak Belur

Selasa, 04 Juli 2017 – 01:29 WIB
Ilustrasi Foto: pixabay

jpnn.com, PONTIANAK - Wawan Afriansa tak akan menyangka kunjungannya ke rumah orang tuanya di Kampung Beting, Pontianak Timur, Rabu (18/6) berujung petaka.

Bermaksud bersilaturahmi, Wawan justru dihajar sampai babak belur oleh Ilham alias Kiil.

BACA JUGA: Usai Mencuri, Sapta Ajak Pacar ke Pondok Jagung Bakar, Hmmm.....

Akibatnya, bibir Wawan pecah. Wajahnya memar. Kepalanya luka dan harus mendapat sembilan jahitan.

Setelah diobati, Wawan akhirnya mengadu ke Mapolsekta Pontianak Timur.

BACA JUGA: Anak Macam Apa Ini, Memalukan Banget

Jajaran Polsekta Pontianak Timur langsung menindaklanjuti laporan itu.

Sementara itu, Kiil langsung melarikan diri usai menganiaya Wawan.

BACA JUGA: Duduk Santai di Warung, Tiba-tiba Kepala Dikepruk Pakai Besi, Ya Begini Jadinya...

Namun, dia tak berkutik saat ditangkap ketika pulang ke rumahnya, Sabtu (1/7).

“Kiil kami tangkap dan kami giring ke Mapolsekta Pontianak Timur untuk menjalani pemeriksaan,” jelas Kapolsekta Pontianak Timur Kompol Abdul Hafidz, Minggu (2/7).

Menurut Hafidz, penganiayaan berawal ketika Wawan sedang duduk.

Saat itu, Kiil datang dan langsung memukul Wawan.

“Kiil dijerat pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan ancaman hukuman lima tahun penjara,” tegas Hafidz.

Dia mengimbau masyarakat di wilayah hukumnya agar tidak menyelesaikan masalah dengan emosi.

“Karena itu tidak menyelesaikan masalah. Jika memang masalah itu berkaitan dengan hukum dan merugikan, lebih baik dilaporkan ke polisi saja. Jangan main hakim sendiri, atau melakukan tindak pidana penganiayaan. Karena itu menyalahi aturan atau undang-undang,” kata Hafidz. (zrn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arif Tak Kapok Huni Penjara, Betah Apa Doyan?


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler