jpnn.com, JAKARTA - KUNYIT adalah bumbu populer yang ditambahkan ke sebagian besar hidangan untuk meningkatkan rasa dan warna.
Namun, tahukah Anda kunyit juga dikenal bisa melawan rasa sakit dan perubahan suasana hati selama siklus menstruasi?
BACA JUGA: Bagus untuk Detoks Tubuh, Ini 7 Manfaat Minum Air Kunyit Hangat
Selama haid, wanita membutuhkan semua bantuan yang mereka bisa dapatkan karena hormon dalam tubuh terus berubah.
Wanita juga mengalami banyak rasa sakit serta gejala lambung yang bisa membuatnya menjadi pengalaman yang tidak nyaman.
BACA JUGA: 3 Tips Mudah Atasi Migrain Saat Haid
Kunyit melawan semua gejala ini dan menyeimbangkan hormon.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Seberapa Efektif Kunyit Bubuk Untuk Kesehatan?
1. Melawan PMS
Sebelum mendapat haid, beberapa wanita akan mengalami sindrom pramenstruasi (PMS). PMS yang terjadi pada setiap orang berbeda-beda.
Ada yang merasa sakit kepala, lemas, pilek, atau muncul jerawat.
2. Mengatasi kram perut
Kram perut saat haid terjadi karena kontraksi yang kuat pada otot-otot rahim Anda.
Bagi beberapa wanita, kram perut yang terjadi saat menstruasi bisa terasa begitu menyakitkan.
Sebagian orang akan kesulitan menjalani fungsi sehari-hari karena tak mampu menahan sakitnya.
3. Mengatasi nyeri haid
Tak hanya perut Anda yang terasa sakit ketika menstruasi. Beberapa bagian tubuh lain seperti punggung bawah, panggul, atau payudara juga bisa terasa sangat nyeri.
Kunyit memiliki sifat analgesik yang bisa mengurangi nyeri pada berbagai bagian tubuh.
4. Mengatur siklus haid
Jika dikonsumsi secara rutin, kunyit akan membantu melancarkan siklus haid. Umumnya siklus haid yang normal adalah sekitar 28 hari.
Wanita yang siklus haidnya tidak teratur, yaitu lebih dari 35 hari biasanya akan mengalami nyeri yang lebih parah dari biasanya.
Selain itu, aliran darah menstruasi pun bisa jadi lebih deras atau lebih sedikit.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa