Lagi Stres? Coba 5 Cara ini deh

Jumat, 10 Februari 2017 – 14:15 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - jpnn.com - Stres memang tidak bisa kita hindari. Namun, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menyingkirkan pikiran dari beban stres, yang memungkinkan agar tetap fokus, seperti dilansir laman Fox News, Kamis (9/2).

1. Bicara dengan teman.

BACA JUGA: 6 Makanan ini Bisa Atasi Tekanan Darah Tinggi

Membahas masalah Anda, hambatan dan solusi potensial dengan teman adalah cara yang baik untuk mengurangi stres. Anda akan belajar bahwa masalah tidak seburuk yang Anda bayangkan.

2. Baca buku.

BACA JUGA: Pemuda Depresi Disangka Pencuri, Nyaris Saja...

Luangkan waktu membaca tentang topik apa pun yang Anda inginkan. Anda bisa memperoleh wawasan, saran dan ketenangan pikiran dengan membaca.

3. Tuliskan pikiran Anda dalam sebuah jurnal.

BACA JUGA: Tips Lakukan Digital Detoksifikasi Tanpa Terlalu Stres

Menulis seperti sebuah latihan pribadi yang kuat, yang bisa membantu Anda lebih memahami setiap dilema atau situasi Anda sendiri.

Letakan jurnal di meja dan simpan dalam tas saat Anda meninggalkan kantor.

4. Berolahraga.

Berolahraga adalah cara yang baik untuk 'membersihkan' tubuh Anda dari stres.

5. Luangkan waktu untuk bermeditasi.

Meditasi memiliki manfaat yang luar biasa, seperti menghilangkan stres dan memungkinkan Anda berpikir jernih.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Waspada..Stres Bisa Sebabkan Berat Badan Melonjak


Redaktur : Fany
Reporter : Fany, Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler