Laksamana Yudo & Laksamana Mike Bertemu di Pentagon AS, Tampak Serius

Kamis, 31 Maret 2022 – 14:03 WIB
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono bertemu KSAL atau Chief of Naval Operations/CNO Amerika Serikat (AS) Laksamana Mike Gilday di Pentagon, Washington, Amerika Serikat pada Rabu (30/3) kemarin. Foto: Dispenal

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono mengadakan lawatan kerja ke Amerika Serikat (AS).

Pemimpin tertinggi TNI AL itu bertemu Kepala Staf Angkatan Laut atau Chief of Naval Operations/CNO Amerika Serikat (AS) Laksamana Mike Gilday di Pentagon, Washington, Amerika Serikat pada Rabu (30/3) kemarin.

BACA JUGA: Tim SAR TNI AL Temukan Korban Insiden Kecelakaan Air di Sumsel

Keduanya tampak serius membahas pentingnya kerja sama antara kedua negara dalam menghadapi masalah keamanan maritim, keamanan regional, dan global.

Kegiatan ini merupakan rangkaian kunjungan kerja KSAL Laksamana Yudo ke Amerika Serikat.

BACA JUGA: Terima Kunjungan Laksamana Kim Jung-soo, Jenderal Andika Ingin AL Indonesia dan Korsel Lebih Dekat

Dalam kegiatan ini, Yudo didampingi Asisten Intelijen (Asintel) KSAL Laksda TNI Angkasa Dipua, Asisten Operasi (Asops) KSAL Laksda TNI Dadi Hartanto, dan Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono beserta staf.

BACA JUGA: KKB Bantai Marinir di Papua, Laksamana Yudo Minta Seluruh Anak Buah Lakukan Ini

KSAL Laksamana TNI Yudo Margono (kanan) dan KSAL atau Chief of Naval Operations/CNO Amerika Serikat (AS) Laksamana Mike Gilday bertemu di Pentagon, Washington, Amerika Serikat pada Rabu (30/3) kemarin. Foto: Dispenal

Laksamana Yudo dalam pertemuan tersebut menyampaikan apresiasi kepada Laksamana Mike Gilday atas kerja sama yang sudah dilaksanakan dan berharap agar ke depannya dapat meningkatkan program yang sudah berjalan.

Dalam bidang latihan, Yudo berterima kasih karena selalu diundang dalam latihan-latihan multilateral maupun bilateral oleh US Navy.

Dia berharap ke depannya selalu dapat dilibatkan dalam latihan-latihan yang menunjang profesionalisme prajurit TNI AL termasuk kegiatan Rimpac 2022 di Hawai.

Yudo juga mengucapan terima kasih atas kesempatan pendidikan dua orang kadet AAL untuk dididik di United States Naval Academy (USNA) di Annapolis, Maryland yang baru pertama kali dilaksanakan.

Kedua kadet asal Indonesia tersebut mendapat beasiswa penuh dari pemerintah AS sampai dengan selesai masa pendidikannya.

Dalam kesempatan tersebut, Laksamana Mike juga berkomitmen untuk melanjutkan dialog dan membangun hubungan pertahanan bilateral yang kuat.

“Tantangan maritim saat ini membutuhkan interoperabilitas dan kehadiran alutsista sehingga bersama-sama kita akan terus menjaga maritim bersama terbuka dan bebas saat kita mempromosikan keamanan, stabilitas, dan kemakmuran Indo-Pasifik.” kata Laksamana Gilday.

“Selama lebih dari 70 tahun, Indonesia telah menjadi mitra yang berharga. Telah terjalin kemitraan strategis yang kuat antara Indonesia dan AS dan saya berterima kasih atas sejarah panjang kolaborasi, kerja sama, dan pelatihan tersebut,” ujar KSAL AS lebih lanjut.

Kedua pemimpin Angkatan Laut tersebut kemudian mengevaluasi kemajuan yang telah dicapai dalam beberapa tahun terakhir mengenai kerjasama antara kedua Angkatan Laut.

Oleh karena itu, ke depan dapat lebih meningkatkan kualitas maupun kuantitas dari program latihan dan latihan antar kedua negara, serta dialog kebijakan pertahanan secara umum.

Selain kunker ke CNO, Laksamana Yudo juga sebelumnya telah mengunjungi Secretary of Navy Carlos Del Toro, dan melanjutkan kunjungannya ke Dubes RI di Amerika serta CC ke United States Naval Academy (USNA).(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler