Lakukan 5 Kebiasaan Sehat Ini di Pagi Hari, Dijamin Berat Badan Mudah Turun

Selasa, 14 September 2021 – 08:46 WIB
Ilustrasi Olahraga.

jpnn.com, JAKARTA - MENURUNKAN berat badan memang bukan merupakan hal yang mudah untuk dilakukan.

Banyak cara yang dilakukan orang untuk menurunkan berat badan, misalnya diet ketat, olahraga dan mengurangi konsumsi karbohidrat.

BACA JUGA: 5 Makanan Ini Dijamin Tidak Akan Menaikkan Berat Badan Anda

Namun, beberapa kebiasaan sehat di pagi hari tenyata bisa membantu Anda menurunkan berat badan.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: Kebiasaan Hidup Vegan Sehat ini Wajib Diadopsi

1. Sarapan dengan menu tinggi protein

Sarapan dengan menu tinggi protein bisa mengurangi keinginan untuk ngemil sampai waktu makan siang tiba.

BACA JUGA: 3 Tips Aman Menurunkan Berat Badan Bagi Penderita Diabetes

Tak hanya itu, makanan tinggi protein bisa mengurangi level hormon ghrelin yang menimbulkan rasa lapar.

2. Minum banyak air putih

Dengan minum air putih di pagi hari mungkin jadi salah satu cara termudah untuk mengurangi berat badan.

Pasalnya, minum air putih bisa meningkatkan metabolisme di dalam tubuh yang mampu mempercepat pembakaran kalori.

3. Olahraga ringan

Diet tak akan berhasil jika tak diiringi dengan olahraga, baik ringan maupun berat.

Selain itu, olahraga di pagi hari ternyata mampu mengendalikan kadar gula dalam darah.

Pasalnya, jika kadar gula darah rendah, hal itu bisa menyebabkan rasa lapar berlebihan.

4. Siapkan menu makan siang

Selain bisa menghemat pengeluaran, langkah ini bisa mengatur asupan makanan apa saja yang masuk tubuh.

Jika merasa berat, coba siapkan semua menu di hari Minggu.

Setelah itu, makanan bisa disimpan di dalam wadah dan letakkan di dalam kulkas.

5. Timbang berat badan

Hal ini dilakukan untuk bisa mengetahui perkembangan program diet yang sedang kalian jalani.

Selain itu, langkah ini bisa menjadi salah satu penambah motivasi selama program diet.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler