Lalu Lintas Bandara Semrawut, Polisi Surati PT AP II

Jumat, 04 November 2011 – 06:30 WIB

TANGERANG - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Tangerang mengirimkan surat kepada PT Angkasa Pura (AP) II selaku pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) agar memasang Trafic Light (TL) atau rambu-rambu lalu lintas di dua titik, yaitu Pintu M1, Jalan Surya Darma Ali, Kecamatan Neglasari dan Prapatan Al Amin di Kecamatan Benda

”Surat permintaan pemasangan TL sudah diajukan satu minggu yang lalu, namun hingga saat ini belum ada jawaban,” terang Kasat Lantas Polres MetroTangerang AKBP Padmuji kepada INDOPOS kemarin

BACA JUGA: TPA Jatiwaringin Cemari Lingkungan

Menurutnya juga, tujuan pengajuan pengadaan lampu TL itu karena di dua titik persimpangan jalan itu kerap terjadi kemacetan sehingga arus lalu lintas semrawut


”Selain semrawut, macet dan kerap terjadi penumpukan

BACA JUGA: Beragam Penyakit Serang Korban Banjir Pondok Labu

Karena tidak ada rambu sehingga pengendara saling serobot,” ungkapnya juga
Dia juga mengatakan dalam rapat koordinasi PT AP II sudah menyanggupi memfasilitasi pembuatan TL tersebut

BACA JUGA: Muka Air Laut Jakarta Meninggi

Pasalnya, lalu lintas itu mengarah ke akses bandara bisa lebih lancar dan tertibKarena ketidaan lampu TL, maka polisi hanya memperpanjang jalan putar dan memasang media jalan barier dan rantai untuk mengurai kemacetan.

Sementara itu Kepala cabang PT AP II Sudaryanto saat dihubungi INDOPOS mengatakan mendukung upaya Polres Metro Tangerang mengurai kemacetan di sekitar kawasan Bandara Soekarno-Hatta”Kami mendukung dan siap membantu pengadaan TL itu,” terangnya(gin)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KHL Kota Bekasi Naik Enam Persen


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler