Laode Ida: DPD Bubar, NKRI juga Terancam Bubar

Senin, 30 September 2013 – 16:30 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Laode Ida mengingatkan jangan pernah ada pikiran untuk membubarkan DPD. Kalau DPD dibubarkan, menurut Laode Ida, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini juga akan bubar.

"Jangan berpikir bubarkan DPD. DPD dibubarkan, bisa-bisa NKRI ini juga bubar," kata Laode Ida, dalam acara Refleksi 9 tahun DPD RI, bertema "Penguatan DPD RI Sebagai Simpul Pembangunan Nasional", di gedung DPD, Senayan Jakarta, Senin (30/9).

BACA JUGA: Saksi Kunci Lobi Toilet Tak Datang, BK Kecewa

Satu-satunya cara untuk mendorong eksistensi DPD dalam kehidupan berbangsa dan bernegara lanjut Laode Ida adalah menjalankan dan meluruskan reformasi di seluruh lini kehidupan dengan merebut kekuasaan.

Kekuasan yang dimaksud Laode Ida adalah mengurus bangsa dan negara. Kata dia, kekuasaan itu tidak akan pernah diperoleh dengan pemberian. "Kekuasaan itu harus direbut. Jangan berharap kekuasan itu dasarnya pemberian," tegas senator asal Sulawesi Tenggara itu.

BACA JUGA: Lindungi Tersangka Perkosaan, LPSK Diadukan ke DPR

Tapi, sebelum merebut kekuasan, Laode Ida mengingatkan para anggotanya untuk meningkatkan kapasitas dan independensi diri sebagai wakil daerah di pemerintahan pusat.

"Sepanjang kekuasaan tidak direbut, kapasitas dan independensi tidak ditambah, selamanya DPD ini akan tetap berada di ruang sunyi," ungkapnya. (fas/jpnn)

BACA JUGA: Menkopolhukam Jamin Sutarman Sejalan dengan KPK

BACA ARTIKEL LAINNYA... BK DPR Panggil Pelaku Dugaan Suap Calon Hakim Agung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler