Laskar Wong Kito Kokoh di Puncak

Kamis, 14 April 2011 – 08:56 WIB
SFC

PALEMBANG-Sriwijaya sukses mempertahankan takhta grup F AFC CupMenyusul, kesuksesan tim berjuluk Laskar Wong Kito itu menumbangkan tim asal Vietnam, Song Lam Nghe An dengan skor 3-1 (1-0)

BACA JUGA: APBD Sulit, Pemain Gadaikan Kendaraan

Pada laga ketiga AFC Cup grup F, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, kemarin (13/4).

Gol Sriwijaya masing-masing diciptakan oleh kapten tim, Keith Jerome "Kayamba" Gumbs menit ke-12, kemudian dilanjutkan Thierry Gathuessi menit ke-75
Dan ditutup Budi Sudarsono menit ke-77

BACA JUGA: Awal Manis Mutiara Hitam

Sedangkan gol Song Lam diciptakan Nguyen Cong Manh menit ke-57.

"Kami akan terus berjuang keras untuk mempertahankan posisi di puncak klasemen
Mudah-mudahan kami bisa melewati laga sisa dengan baik

BACA JUGA: Rahmad Harus Gabung Timnas

Sekaligus lolos kebabak selanjutnya," kata pelatih Sriwijaya FC, Ivan Kolev, kemarin (13/4).

Tim juara double winner 2007 itu sukses bertahan di puncak klasemen dengan torehan 7 poin dari 3 laga yang telah dijalaniDibuntuti TSW Pegasus, yang mengoleksi 6 poin dari 3 lagaTSW Pegasus menggeser Song Lam Nghe An di posisi runner up, setelah mampu menumbangkan tuan rumah VB Sport, di Stadion Rasmee Dhandu (Maladewa) dengan skor 3-5 kemarin (13/4).

Kemenangan itu bukan hanya mempertahankan takhta Sriwijaya di grup F sajaPasalnya, kesuksesan itu sekaligus menambah rentetan hasil positif Laskar Sriwijaya pada  enam laga terakhirYa, tim juara double winner pra musim itu sukses mengoleksi 4 kali kemenangan di segala  ajang, baik Indonesia Super League (ISL) maupun AFC CupSerta dua kali bermain imbang.

Dilihat dari menit awal, Sriwijaya memang terlihat lebih unggul dari Song Lam Nghe AnTerbukti, sejak kickoff dimulai, skuadra Ivan Kolev langsung tampil menekanBerbagai serangan terus dilancarkan Budi Sudarsono dkkHasilnya, Laskar Wong Kito mampu membobol gawang Song Lam Nghe An pada menit ke-12Lewat tendangan bebas Keith Kayamba GumbsSkor berubah 1-0 untuk Sriwijaya.

Unggul satu gol, Sriwijaya semakin agresifTapi, petaka justru datang pada menit ke-33Defender Bobby Satria harus keluar lapangan lantaran mendapat kartu merah dari wasit Ko Hyung Jin (Korsel)Bobby diusir lapangan lantaran menarik pemain Song Lam dengan sengaja

Petaka kembali datang, setelah defender asing, Claudiano Alves Do Santos harus ditarik keluar lantaran cedera dan digantikan Muhammad Ridwan pada menit ke-38Beruntung, meski kalah jumlah pemain, Sriwijaya mampu mempertahankan keunggulanya hingga babak kedua.

Memasuki babak kedua, Sriwijaya mencoba lebih bertahan, dengan menarik Oktovianus Maniani dan digantikan Jufriyanto menit ke-61Lebih bermain defensif, kondisi itu dimanfaatkan tim lawanAlhasil, Song Lam Nghe An mampu membobol gawang Ferry RotinsuluLewat gol Nguyen Cong Manh pada menit ke-57 yang sebelumnya mendapat umpan manis dari Tran Tuan AnhSkor berubah 1-1.

Kebobolan satu gol, Sriwijaya langsung tampil beringasKeith Kayamba Gumbs dkk langsung bermain cepat dan memberikan tekananBeberapa peluang terciptaSeperti, tendangan Keith Kayamba yang masih ditepis kiper Duc Tang.

Memasuki menit ke-75, Sriwijaya kembali unggul setelah defender Thierry Gathuessi mampu menciptakan gol lewat heading yang sebelumnya mendapat umpan dari tengandan bebas Ponaryo AstamanSkor berubah 2-1 untuk Sriwijaya.

Tak mau kehilangan poin di kandang sendiri, Sriwijaya terus tampil menekanAkhirnya, memasuki menit ke-77, Sriwijaya menggandakan keunggulanSetelah Budi Sudarsono sukses menciptakan gol perdana di AFC CupSkor 3-1 untuk Sriwijaya hingga laga usai.

Sukses memetik poin penuh, Sriwijaya langsung fokus pada pertandingan selanjutnyaYakni, menjamu Bontang FC, pada laga lanjutan ISL, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Sabtu, 16 April nanti"Kami harus segera fokus dipertandingan selanjutnyaSebab, lawan Bontang juga sangat penting bagi kami," tambah Kolev.

Sementara, rona wajah kecewa terlihat dari pelatih Song Lam Nghe An, Nguyen Huu ThangMenurutnya, Sriwijaya layak untuk mendapatkan poin penuh dipertandingan kemarin."Kami kalah segalanya dari SriwijayaMereka mampu mengusai pertandinganSehingga, wajar, bila Sriwijaya menang dipertandingan ini," ungkap Nguyen Huu Thang usai pertandingan.

Huu Tang menambahkan, kekalahan itu juga tak luput dari kelelahan yang dialami anak asuhnya"Kami harus menjalani perjalanan yang jauhDan menjalani dua kali penerbanganIni sangat menguras tenaga anak-anak," pungkasnya(mg43/mg42)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemilik Suara Ngotot Pembentukan Komite Pemilihan Baru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler