Lebaran, Pengunjung Lapas Capai 1600 Orang!

Jumat, 30 Juni 2017 – 10:33 WIB
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas). Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, BONDOWOSO - Sejak hari pertama Lebaran sampai dengan kemarin Lembaga Pemasyarakatan Kelas 2B Bondowoso, Jatim ramai dikunjungi warga untuk bersilaturahim menjenguk keluarga dan kerabatnya yang sedang menjalani masa hukuman.

Jumlah pengunjung mencapai 1600 orang. Membludaknya kunjungan Lebaran ini dikarenakan kapasitas Lapas Kelas 2B Bondowoso telah mengalami overkapasitas sebanyak 75 persen.

BACA JUGA: Total Pemudik yang Kembali Menyeberang ke Jawa Mencapai 263.453 Orang

Idealnya, Lapas Bondowoso hanya berkapasitas 200 napi dan tahanan.

Namun, saat ini jumlah penghuninya baik warga binaan atau tahanan titipan telah mencapai 350 orang.

BACA JUGA: Agustus, Pengerjaan Pondasi LRT di Sungai Musi Dipastikan Selesai

Momen kunjungan Lebaran, pengamanan diperketat pihak lapas.

Seluruh petugas kantor, diturunkan untuk turut mengambil shift jaga pagi dan sore.

BACA JUGA: Catat, Tarif Sewa Lahan di Batam Berubah Sejak Mei 2017

Dua pintu penjagaan dan pemeriksaan barang bawaan semakin diperketat dengan menambah personel.

"Lima anggota polisi Polres juga ikut disiagakan di sekitar lingkungan Lapas untuk mencegah pelanggaran baik oleh penghuni ataupun pengunjung yang datang," tutur Ade Kusmanto, Kalapas 2B Bondowoso.

Untuk memudahkan pantauan, pengunjung masuk secara bergantian dengan tanda stempel setiap akan masuk dan keluar.

Idul Fitri 2017 di Lapas Bondowoso, 163 narapidana mendapatkan remisi Lebaran.

Di antaranya para napi dengan kelakuan baik dan telah menjalani 6 bulan masa tahanannya.(end/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Top, Kini Alokasi Lahan Baru Harus Melalui Sistem Lelang


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler