Legenda Sepakbola Portugal Meninggal Dunia

Minggu, 05 Januari 2014 – 21:51 WIB
Eusebio. Foto: CNN

jpnn.com - LISABON - Dunia sepakbola Portugal sedang berduka. Eusebio yang selama ini dicap sebagai salah satu pesepakbola terbaik Portugal menghembuskan nafas terakhir, Minggu (5/1).

Eusebio meninggal dalam usia 71 tahun karena mengalami gagal jantung. Kepergian pria berjuluk Black Panther itu langsung membuat banyak insan sepakbola berduka.

BACA JUGA: Dipecat Lazio, Petkovic Tempuh Jalur Hukum

Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo langsung menyampaikan bela sungkawa terhadap mantan penggawa Benfica tersebut. CR7, julukan Ronaldo menyampaikannya melalui akun jejaring Twitter. “Selalu abadi, Eusebio. Rest in peace,” demikian tulis Ronaldo dalam akun jejaring Twitter, Minggu (5/1).

Eusebio selama ini memang dikenal sebagai salah satu pesepakbola terhebat di Portugal. Pria kelahiran Mozambik itu memiliki catatan mentereng bersama Benfica dan Timnas Portugal.

BACA JUGA: Inter Waspadai Pergantian Pelatih Lazio

Bersama Benfica, Eusebio sukses mempersembahkan sebelas Primeira Liga (Liga Primer Portugal), lima Taça de Portugal (Piala Liga Portugal) serta European Cup 1962 (kini berganti nama menjadi Liga Champions). Kecepatan, kekuatan, serta skill individu yang hebat membuat Eusebio begitu ditakuti. Eusebio hingga kini masih berstatus top skor sepanjang asal Benfica dengan 319 gol hanya dalam 313 pertandingan.

Sedangkan bersama timnas, Eusebio berhasil mengantarkan Portugal menduduki posisi ketiga Piala Dunia 1966. Eusebio membukukan 61 caps dengan donasi 41 gol untuk timnas Portugal. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Hamburg Buta Kekuatan Individu Arema Cronus

BACA ARTIKEL LAINNYA... Van der Vaart Merasa Perlu Adaptasi Cuaca


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler