jpnn.com - JAKARTA -- Kapten Hamburg SV Rafael van der Vaart, punya misi lain selain menggelar ujicoba dengan Arema Cronus di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (6/1). Pemain kelahiran Heemskerk, Belanda, 11 Februari 1983, itu juga berniat mempopulerkan Bundesliga di Indonesia.
"Saya ke sini untuk bermain bola dengan mempopulerkan Bundesliga," kata Van der Vaart saat menggelar konferensi pers di Hotel Shangri-La Jakarta, Minggu (5/1).
BACA JUGA: Van Marwijk Keluhkan Perjalanan 22 Jam ke Indonesia
Van der Vaart akan memimpin rekan-rekannya saat menghadapi Arema Cronus. Laga ujicoba internasional itu akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang.
Pemain Timnas Belanda itu sudah melakukan persiapan sejak 3 Januari. Namun Van der Vaart harus beradaptasi lagi dengan cuaca Indonesia.
BACA JUGA: Swansea Incar Anak Mantan Kapten Inggris
"Ini tidak akan mudah buat kami. Harus beradaptasi dulu dengan kondisi cuaca," ungkapnya. (abu/jpnn)
BACA JUGA: Lewandowski Gabung, Mandzukic Tetap Aman
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hera Desi Pede Hadapi Korea Open 2014
Redaktur : Tim Redaksi