Lempar Batu Bata ke Wajah Mantan Istri

Kamis, 17 Oktober 2013 – 09:28 WIB

jpnn.com - BANYUWANGI - Keinginan Sofie, warga Muncar, Banyuwangi membeli nasi goreng berbuah petaka. Bukan hanya nasi hangat yang didapat, wanita berusia 26 tahun mendapat "bonus" bogem mentah dan batu bata yang mendarat telak di wajahnya. Ternyata, sang pemberi "bonus" itu adalah mantan suaminya Syaiful Rahmat, 27.

Akibat bogem dan lemparan bata itu, wajah Sofie memar. Dia pun melaporkan penganiayaan itu ke Polsek Muncar.  "Kami akan memanggil meminta keterangan Syaiful. Yang pasti kasus ini akan kami tangani secara serius," kata Kapolsek Muncar AKP Ary Murtini.

BACA JUGA: Acungkan Pistol ke Siswa SD, WNA Belanda Diusir Warga

Berdasarkan keterangan Sofie kepada polisi, kejadian itu bermula saat dirinya hendak membeli nasi goreng di warung di Dusun Kalimoro, Desa Tembokrejo, Muncar.

Ternyata nasi goreng di warung itu habis. Nah, celakanya tak jauh dari warung tersebut, Sofie bertemu dengan mantan suaminya, Syaiful yang sedang asik minum tuak bersama teman-temannya.

BACA JUGA: Diduga Jual Nama Bupati, Pengemis Diamankan

Melihat Sofie, Syaiful menghampiri. Dia lantas menyarankan Sofie membeli nasi goreng di warung dekat pantai. Syaiful pun mengantarkannya.

Usai membeli nasi goreng, Syaiful merayu agar mantan istrinya itu pulang ke rumah mereka, lantaran ditunggu anak-anaknya. Ya, kini Syaiful yang mengurus sang anak. Ternyata, permintaan itu membuat Sofie naik pitam. Dia ngomel-ngomel, lantas mengatakan, "Itu kan juga anakmu."

BACA JUGA: Bayar Rp 250 Juta Habisi Nyawa Holly

Mendengar jawaban dengan nada tinggi, Syaiful langsung emosi. Tanpa ba bi bu, pria yang berprofesi sebagai nelayan itu melayangka bogem ke wajah istrinya. Tak berhenti di situ, dia lalu mengambil bata yang tak jauh dari tempatnya berdiri lalu melemparnya ke wajah Sofie. Aksi brutal itu berhenti setelah warga melerainya. (nic/aif/mas)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gatot Tak Tahan Lagi Ladeni Permintaan Holly


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler