Leo Candra Kembali Beraksi, Kali Ini Sasarannya Ayam, Ya Ampun

Rabu, 28 April 2021 – 20:48 WIB
Polisi meringkus pelaku pencurian belasan ekor ayam dan senapan angin di Lubuklingau, Sumsel. Foto: sumeks.co

jpnn.com, LUBUKLINGGAU - Leo Candra alias Cooy, 33, warga Jalan Poros RT 08, Kelurahan Muara Enim, Kecamata Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau, Sumsel, ditangkap polisi karena melakukan tindak pidana pencurian.

Leo ditangkap anggota Polsek Lubuklinggau Barat, di sekitaran RSUD Dr Sobirin, pada Senin (26/4), sekitar pukul 19.00 Wib.

BACA JUGA: Puluhan Pasangan Bukan Muhrim Tak Berkutik saat Digerebek Dalam Kamar Indekos

Kapolsek Lubuklinggau Barat AKP Luhut Situmorang membenarkan pihaknya berhasil mengungkap kasus pencurian di sebuah pondok di Kelurahan Muara Enim RT.08, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau.

“Pelakunya merupakan residivis dan sudah tiga kali masuk penjara dalam perkara yang sama,” jelas Kapolsek, Selasa (27/4).

BACA JUGA: Info Terkini dari Polisi Soal Kasus Video Tak Senonoh Janda Anak Satu

Terungkapnya kasus pencurian tersebut pada Rabu (31/4) sekira pukul 22.00 WIB. Pelaku masuk ke dalam pondok milik korban dengan cara merusak dinding Pondok yang terbuat dari triplek.

Selanjutnya pelaku menguras isi pondok korban berupa, satu unit senapan angin, satu bilah parang, satu bilah cangkul, dan 12 ekor ayam jantan. Barang hasil curian tersebut seluruhnya dijual pelaku ke pasar.

BACA JUGA: Info Terkini dari Kapolda Papua Soal Tiga Anggota Polri Korban Kontak Tembak KKB

Korban adalah Riyani, 44, warga Kelurahan Mesat Seni, Kecamatan Lubuklinggau Timur II, Kota Lubuklinggau.

Ulah pelaku, diketahui korban, bermula pada Kamis (1/4), sekitar pukul 11.00 wib. Saat korban ke pasar dan melihat ada 1 (satu) pucuk Senapan Angin yang dibawa oleh seorang anak laki-laki, A (saksi).

Korban curiga bahwa senapan itu seperti miliknya. Ketika ditanya oleh korban dijawab A, bahwa senapan angin tersebut ingin dijual.

Lalu korban menanyakan perihal kepemilikan Senapan Angin tersebut, karena A belum dapat menjelaskan, maka korban mengambil inisiatif mengajak A bersama-sama menuju kantor Polsek Lubuklinggau Barat sambil membawa senapan angin.

“Setelah tiba di Mapolsek, A mengaku bahwa dirinya disuruh pelaku Leo untuk menjual satu pucuk senapan angin,” jelasnya.

BACA JUGA: Bisnis Terlarang Terbongkar, Kades Jamaludin Langsung Dijemput Polisi di Rumah, Tuh Lihat

Selanjutnya polisi bergerak meringkus Leo. Pelaku Leo telah mengakui perbuatannya. (cj17/sumeks.co)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler