Lepas 28 Bus Mudik Gratis, Bupati Tangerang Sampaikan Pesan Penting

Senin, 17 April 2023 – 16:21 WIB
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar memberikan salam kepada sejumlah penumpang di dalam bus mudik gratis. Pelepasan mudik tersebut digelar di depan Kantor Bupati Tangerang, Senin (17/4). Foto: Dokumentasi Humas Pemkab Tangerang

jpnn.com, KABUPATEN TANGERANG - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melepas 28 bus mudik gratis, Senin (17/4).

Acara yang diinisiasi Dinas Perhubungan (Dishub) setempat tersebut berlangsung di depan Kantor Bupati Tangerang.

BACA JUGA: Bupati Tangerang Sambut Baik Peringkat 1 Belanja Produk Kesehatan Lokal

Sebagai bentuk dukungan memberikan kemudahaan akses dalam layanan angkutan mudik menjelang Idulfitri 1444 H, Pemeritah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyediakan 28 bus mudik gratis.

Bus-bus ini akan mengangkut sekitar 1.456 warga Kabupaten Tangerang dengan melayani tujuan ke 4 provinsi, yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur.

BACA JUGA: Soal Penghapusan Honorer, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar Bilang Begini 

Bupati Zaki memastikan semua bus tersebut telah lulus dalam pemeriksaan kelaikan jalan.

Hal ini dilakukan demi keselamatan dan kenyamanan para pemudik sehingga mereka bisa sampai di tempat tujuan dengan sehat, aman dan nyaman.

“Selamat menempuh perjalanan mudik. Semoga seluruh pemudik sampai dengan kota tujuan dengan selamat, serta dalam keadaan nyaman, sehat dan aman," kata Bupati Zaki.

Program bus mudik gratis ini diharapkan dapat dijalankan setiap tahun dengan dukungan persiapan dan armada yang lebih baik lagi.

"Mudah-mudahan program-program tahun depan bisa lebih baik lagi. Lebih banyak lagi peserta dan armada bus untuk mudik yang bisa diberangkatkan secara gratis terutama bagi masyarakat Kabupaten Tangerang," harap Bupati Zaki.

Dia menyampaikan program ini merupakan bagian dari pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Tangerang khususnya dalam merayakan Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriyah.

Bupati Zaki juga mengimbau kepada para seluruh pemudik untuk senantiasa menjaga kesehatan dan mentaati protokol kesehatan serta memanfaatkan posko-posko pemantauan dan kesehatan saat melakukan mudik ke kampung halaman masing-masing.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Zaki mengimbau agar para pemudik saat balik ke Kabupaten Tangerang nanti, tidak membawa sanak-saudaranya maupun tetangganya untuk datang ke Kabupaten Tangerang.

“Saat ini kondisi di Kabupaten Tangerang sudah cukup padat. Di sisi lain, kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan juga sulit. Jadi, sebaiknya tidak perlu mengajak teman, saudara maupun lainnya untuk datang ke Kabupaten Tangerang,” terang Bupati Zaki.

Sementara itu, Yuni salah satu pemudik tujuan Purworejo, Jawa Tengah mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Tangerang, terutama kepada Bupati Zaki dan seluruh jajaran yang telah mengadakan program mudik gratis ini.

"Alhamdulillah, saya sangat senang bisa ikut dalam program mudik gratis dari Pemerintah Kabupaten Tangerang. Terima kasih kepada Pak Bupati Zaki, semoga setiap tahun selalu diadakan mudik gratis," ucap Yuni. (mrk/jpnn)

 

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler