jpnn.com - SURABAYA - PT KA (persero) Daop 8 Surabaya menambah dua rangkaian kereta api untuk menghadapi libur akhir tahun.
Dua kereta tersebut adalah KA Sembrani dan Kertajaya.
BACA JUGA: Waspada! Bromo Lontarkan Material Mirip Bola Api
Sebelumnya, perusahaan pelat merah itu menyatakan menambah dua kereta. Yakni, KA Sancaka dan Kertajaya.
Dengan demikian, total empat kereta tambahan yang disiapkan. KA Sancaka akan melayani rute Surabaya-Jogjakarta.
BACA JUGA: Pantat Tukang Palak Robek Kena Golok Sendiri
Sedangkan KA Kertajaya menempuh perjalanan Surabaya-Pasar Senen, Jakarta. Dua kereta tersebut beroperasi tiga pekan pada Desember ini.
Humas PT KA (persero) Daop 8 Surabaya Gatut Sutiyatmoko mengatakan, penambahan kereta itu bertujuan memaksimalkan pelayanan masyarakat.
BACA JUGA: Dihantam Mobil Dinas Sekda, Kepala Sekolah Tewas
Apalagi, tahun ini libur Natal dan tahun baru berbarengan dengan libur sekolah. Dia meyakini jumlah penumpang akan meningkat tajam.
''Antisipasinya, dikirim dua kereta tambahan lagi sebagai penunjang,'' katanya.
KA Sembrani mulai beroperasi hari ini dari Stasiun Gambir (Jakarta) menuju Pasar Turi (Surabaya).
Kapasitasnya 400 tempat duduk. Kereta tersebut masuk kelas eksekutif. Menurut rencana, KA Sembrani akan berhenti sehari di Surabaya.
''Perjalanan selanjutnya, yakni Pasar Turi-Gambir, dilaksanakan pada 18 Desember,'' ucap Gatut.
Sedangkan KA Kertajaya tambahan merupakan kelas ekonomi berkapasitas 720 tempat duduk. Kereta tersebut memiliki rute Pasar Turi (Surabaya)- Pasar Senen (Jakarta).
KA Kertajaya beroperasi mulai hari ini, Minggu, dan Selasa mendatang. Jadwal berangkat KA itu nanti malam dari Stasiun Pasar Senen.
PT KA (persero) Daop 8 memperkirakan kenaikan jumlah penumpang terjadi 23 Desember 2016 hingga 8 Januari 2017.
Gatut mengatakan, jumlah penumpang libur Natal dan tahun baru pada 2015 tercatat 4,3 juta orang.
Tahun ini diperkirakan meningkat menjadi 4,5 juta orang. Dua kereta tambahan itu diyakini mampu menutupi kebutuhan penumpang pada akhir tahun.
''Sebab, semua sudah disesuaikan dengan perhitungan permintaan tiket di setiap stasiun,'' ucapnya.
Tiket untuk dua kereta tambahan itu sudah bisa dipesan. PT KA mempersilakan masyarakat memesan lebih awal. Gatut ingin kasus penumpang kehabisan tiket tidak terulang lagi.
''Silakan pesan sejak awal,'' ungkap dia. (riq/c4/oni/flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wanita Ini Begituan Dengan 9 Pria, Termasuk Teman Sel Eks Suami
Redaktur : Tim Redaksi