Lihat Aksi Brigjen Ruslan Bersihkan Puing-Puing Banjir, Semoga Menginspirasi yang Lain

Kamis, 09 Desember 2021 – 22:34 WIB
Wakapolda NTB Brigjen Ruslam Aspan turut membersihkan puing-puing bekas banjir di sejumlah lokasi di Lombok Barat, Kamis (9/12). Polda NTB

jpnn.com, LOMBOK BARAT - Wakapolda NTB Brigjen Ruslam Aspan turut membersihkan puing-puing bekas banjir di sejumlah lokasi di Lombok Barat, Kamis (9/12).

Dia turut menyapu lumbur, membersihkan batang-batang pohon, dan semak belukar yang berada di pemukiman warga, selokan, hingga jalanan.

BACA JUGA: Muhammad Erwin Buka Lowongan Kerja Palsu di BUMN, Gampang Banget Mendapat Rp 1 M

"Hari ini, Polda NTB dipimpin Wakapolda Brigjend Ruslan Aspan kembali mengerahkan anggota untuk melakukan pembersihan bekas banjir di sejumlah lokasi di Lombok Barat," kata Kabid Humas Polda NTB Kombes Artanto dalam keterangannya, Kamis (9/12).

Sejak banjir melanda Lombok Barat pada Senin (6/12) lalu, Polda NTB terus mengerahkan anggotanya untuk membantu masyarakat. Hari ini, lokasi yang menjadi target kegiatan pembersihan, yakni Dusun Batulayar Utara, Meninting, Sesela, dan Ranjok.

BACA JUGA: Diterjang Banjir Bandang, Satu Jembatan Roboh di Bima

Lokasi tersebut paling parah diterjang banjir Senin lalu. Total, 250 personel dalam kegiatan tersebut yang disebar di empat titik.

Selain itu, pihaknya juga menerjunkan tim kesehatan untuk memberikan bantuan kesehatan kepada warga yang sakit akibat banjir.

BACA JUGA: Ibu Muda Nyaris Diperkosa saat Terlelap Tidur, Pelaku Tak Disangka

"Tim kesehatan kami turunkan ke beberapa lokasi untuk mengobati warga yang sakit akibat banjir," jelasnya.

Tidak hanya itu, Polda NTB juga menurunkan Dinas Psikologi SDM Polda untuk melakukan trauma healing terhadap warga serta anak-anak yang terdampak banjir.

BACA JUGA: Marbut Masjid Curiga Air di Kamar Mandi Jalan Terus, Lalu Diintip, Astaga, Ternyata

Artanto menjelaskan kegiatan ini akan terus dilakukan hingga kondisi sudah membaik dan normal kembali. (tan/jpnn)


Redaktur : Budi
Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler