jpnn.com, KAIRO - Winger Manchester City Riyad Mahrez menyumbang satu gol untuk negaranya, Aljazair, dalam laga pertama penyisihan Grup C Piala Afrika 2019.
Dalam laga di 30 June Stadium, Kairo, Senin (24/6) dini hari itu, Aljazair menang 2-0 atas Kenya.
BACA JUGA: Madagaskar Catat Sejarah di Piala Afrika 2019
Gol Mahrez merupakan gol kedua timnya, yang tercipta di menit ke-43.
Sebelumnya, Baghdad Bounedjah mencetak gol lewat sepakan penalti di menit ke-34. "Gol-gol itu sangat penting, karena tidak pernah mudah untuk memenangi pertandingan pertama di kompetisi mana pun," ujar pelatih Aljazair Djamel Belmadi seperti dilansir AFP.
BACA JUGA: Piala Afrika 2019 Ajang Perang Bintang Premier League
BACA JUGA: Madagaskar Catat Sejarah di Piala Afrika 2019
Kemenangan atas Kenya ini memang penting buat Mahrez cs, karena di grup ini juga bercokol salah satu tim kuat Afrika, Senegal.
Pada waktu bersamaan, Senegal yang belum diperkuat Sadio Mane (Liverpool) karena hukuman saat kualifikasi, juga menang dengan skor 2-0 atas Tanzania.
"Kami memang harus memenangi pertandingan ini untuk melihat peluang lolos ke babak gugur," tutur Belmadi. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Format Baru Bikin Piala Afrika 2019 Lebih Kompetitif
Redaktur & Reporter : Adek