Lihat, Inilah Wanita Lansia yang Dianiaya 6 Pelajar di Tapsel, Dirangkul Kapolres

Selasa, 22 November 2022 – 09:45 WIB
Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni saat berbincang dengan korban penganiayaan pelajar yang viral di sosial media. Foto: Humas Polres Tapsel

jpnn.com, TAPANULI SELATAN - Enam pelajar pelaku penganiayaan terhadap wanita lanjut usia di Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara, telah diringkus polisi.

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni mengatakan motif penganiayaan yang dilakukan para pelajar terhadap korban hanya karena iseng.

BACA JUGA: Catut Nama Wakil Bupati, Komplotan Penipu Asal Surabaya Ini Kini Mendekam di Balik Jeruji

"Jadi, untuk sementara hasil pemeriksaan (motif penganiayaan) karena tidak sengaja atau iseng-iseng. Para pelajar ini mengaku tidak ada niat untuk melukai dan lain sebagainya," ungkap Imam dikutip dari JPNN Sumut hari ini.

Saat melakukan perbuatan tercela itu, salah satu dari mereka merekam perbuatan tersebut menggunakan handphone.

BACA JUGA: Anda Pernah Jadi Korban Penipuan Berkedok Travel Umrah? Ini Dia Pelakunya

Dia menyebut video penganiyaan tersebut menjadi viral di media sosial lantaran ada di antara para pelajar meminta video itu dari si perekam dan akhirnya viral di media sosial.

"Video tersebut dibagikan di grup WhatsApp mereka (pelajar)," bebernya.

BACA JUGA: 5 Pelajar Penganiaya Ibu Paruh Baya di Tapsel Ditangkap Polisi, Rasain

Imam Zamroni mengatakan penganiayaan itu terjadi pada Sabtu (19/11).

"Sebanyak enam orang pelaku yang masih duduk di bangku sekolah sudah kami amankan," kata AKBP Imam, dalam keterangan tertulis Minggu (20/11).

Sebelumnya, sebuah video yang memperlihatkan beberapa pelajar yang mengendarai sepeda motor menganiaya seorang pejalan kaki.

Dalam video viral tersebut terlihat seorang pejalan kaki yang diketahui paruh baya sedang berjalan. Tiba-tiba para pelajar yang mengendarai sepeda motor menghampirinya.

Para remaja tersebut lalu menendang perempuan tua itu hingga tersungkur. Tak hanya itu saja, mereka juga memukul perempuan tersebut dengan menggunakan kayu.(mar8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler