Mahasiswa Riau Tewas Gantung Diri, Sempat Cekcok dengan Sang Kekasih Gegara Hal Ini

Sabtu, 06 Agustus 2022 – 10:40 WIB
Jenazah Jery saat dievakuasi. Dia ditemukan tewas gantung diri di tempat kos-kosannya yang berada di Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, pada Jumat (5/8) malam sekitar pukul 22.20 WIB. Foto: Polsek Bukit Raya.

jpnn.com, KELURAHAN AIR DINGIN - Seorang mahasiswa Universitas Islam Riau (UIR) bernama Jerry Pinardo (25) ditemukan tewas gantung diri di tempat indekosnya.

Jery ditemukan tergantung di pintu kosen kamar mandi di tempat kos-kosannya yang berada di Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, pada Jumat (5/8) malam sekitar pukul 22.20 WIB.

BACA JUGA: RSJD Surakarta Terbakar, 2 Pasien Tewas, Ganjar Pranowo: Segera Lakukan Tindakan

Kanit Reskrim Polsek Bukit Raya Iptu Dodi Vivino membenarkan kejadian tersebut.

“Iya benar, ada seorang mahasiswa ditemukan gantung diri di kos-kosannya,” kata Iptu Dodi Vivino dihubungi, Sabtu (6/8).

BACA JUGA: AKBP Aldi Mengungkap Kejanggalan di Balik Kasus Bocah Gantung Diri, Oh Ternyata

Jery yang merupakan mahasiswa Fakultas Teknik Mesin UIR itu pertama kali ditemukan tergantung oleh pacarnya.

“Saksi yang merupakan kekasih korban yang menemukan pertama kali. Awalnya saksi cekcok dengan korban,” ungkap perwira pertama Polri itu.

Lebih lanjut Iptu Dodi mengungkapkan cekcok antara Jerry dan kekasihnya itu terkait masalah pinjaman uang.

Di hari yang sama, pada Jumat pagi sekitar pukul 08.00 WIB, Jery meminjam uang kepada kekasihnya sebesar Rp 8 juta.

“Saat korban mengantar saksi kerja, korban pinjam uang. Uang itu ditransfer ke rekening teman korban,” beber Dodi.

Setelah uang ditransfer, siang harinya Jerry menghubungi kekasihnya dan mengatakan jika dirinya terkena hipnotis, sehingga uang Rp 8 juta yang ditransfer hilang.

“Di situlah awalnya korban cekcok mulut dengan saksi," terang Iptu Dodi.

Tak lama setelah Jerry ditemukan tewas gantung diri, polisi datang ke tempat kejadian perkara (TKP).

Selanjutnya jenazah Jerry dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan pemeriksaan luar.

Dari pemeriksaan luar mayat ditemukan luka jerat tekan di sekeliling leher korban.

Jenazah korban, kata Iptu Dodi, sudah dserahkan kepada keluarga, sekitar pukul 02.00 WIB dini hari tadi. (mcr36/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler