jpnn.com - Sang juara dunia sembilan kali, Valentino Rossi, akhirnya mengumumkan secara resmi gantung helm atau pensiun dari MotoGP pada akhir musim ini.
Kabar mengejutkan itu disampaikan The Doctor dalam sebuah jumpa pers "luar biasa" di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Kamis (5/8) malam.
BACA JUGA: Teka -teki Masa Depan Valentino Rossi di MotoGP Bakal Terjawab Malam Ini
“Saya sudah mengatakan bahwa saya akan mengambil keputusan untuk tahun depan setelah libur musim panas. Dan saya kini telah memutuskan untuk berhenti (membalap) pada akhir tahun ini,” ungkap pembalap Petronas Yamaha SRT itu.
“Ini akan menjadi musim terakhir saya di MotoGP. Rasanya sangat sulit, dan ini momen yang sangat menyedihkan karena sulit untuk mengatakan dan mengetahui bahwa tahun depan saya tidak akan membalap lagi, hal yang sudah saya lakukan kurang lebih 30 tahun.”
BACA JUGA: Sang Anak Menunggu Ibunya Salat Subuh di Lantai Bawah, tak Kunjung Turun, Ternyata..
Rossi menyebut bahwa tahun depan kehidupannya akan berubah.
"Namun, ini kehidupan yang hebat yang saya nikmati. Ini perjalanan yang amat sangat panjang dan menyenangkan. Saya sudah sekitar 25 atau 26 tahun mengikuti kejuaraan dunia, dan rasanya sungguh luar biasa,” ucap Rossi.
BACA JUGA: Pengintaian Petugas Bersenjata ke Sebuah Rumah Berlangsung Dramatis
"Jadi, saya tidak punya banyak hal untuk dikatakan lagi, hanya ini."
Kabar burung Rossi akan mengakhiri kariernya mulai akhir musim ini sejatinya sudah berhembus beberapa waktu lalu.
Selain itu, Rossi juga diprediksi akan membalap untuk timnya sendiri, VR46, pada musim depan, sesuai permintaan pihak sponsor yakni Aramco.
Namun, pengumuman malam ini mematahkan semua kabar burung yang berhembus terkait karier Rossi di MotoGP.
Valentino Rossi mengawali kariernya di Kejuaraan Dunia dengan turun di kelas 125cc pada tahun 1996.
Dua tahun kemudian, dia naik ke kelas 250cc, sebelum pada tahun 2000 naik lagi ke kelas 500cc yang kini dikenal sebagai kelas MotoGP.
Sepanjang kariernya, Rossi 7 kali memenangkan gelar juara dunia MotoGP, meski raihan tersebut terakhir kali didapatkannya pada tahun 2009. (motogp/rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gagal Gauli Mbak RS, Indra Mengaku tak Sadar, Sontoloyo
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha