Maling Bobol Kantor Ekspedisi, Sandal Juga Dibawa Kabur

Jumat, 08 Oktober 2021 – 14:14 WIB
Pelaku pembobolan kantor ekspedisi saat mengacak-acak laci. Foto: Dok. Pribadi Dicky

jpnn.com, SURABAYA - Sebuah kantor ekspedisi di Jalan Kapas Jaya Nomor 15, Surabaya dibobol maling pada Senin (4/10) sekitar pukul 01.00 WIB.

Aksi pencurian tersebut terekam CCTV dan videonya beredar di media sosial.

BACA JUGA: Hati-hati, Ini 3 Bahaya Mengerikan Minum Sambil Berdiri, Ginjal Bisa Rusak

Video berdurasi 2 menit 27 detik itu diunggah akun Dicky Prasetyo lewat grup Facebook bernama Komunitas Masteran Surabaya.

Dalam video, pelaku pencurian tampak sedang memasuki kantor mencongkel pintu rolling door.

BACA JUGA: Wali Kota Malang Sutiaji Diperiksa 5 Jam oleh Penyidik Polda Jatim, Kasus Apa?

Pelaku memakai jaket biru dongker bercelana jin pendek, bertopi, dan tas selempang hitam.

Dicky Prasetyo mengatakan kantor ekspedisi yang dibobol pelaku itu milik kakak kandungnya Dani Subiyantoro.

BACA JUGA: Orang Tua Ayu Ting Ting Batal Diperiksa Hari Ini, Kenapa?

Menurutnya, pencuri mengincar meja administrasi dan mengacak-acak isi laci milik saudaranya tersebut.

Dia menyebut ada 3 barang yang diambil pencuri, di antaranya laptop, uang tunai, dan sandal baru.

"Total kerugian semua kira-kira senilai delapan jutaan. Kasusnya sudah dilaporkan ke Polsek Tambaksari," kata Dicky saat dikonfirmasi, Jumat (8/10).

Kanit Reskrim Polsek Tambaksari Iptu Dedik Ariawan telah mengonfirmasi laporan kasus pembobolan kantor ekspedisi tersebut.

Menurutnya, kasus itu sedang diselidiki pihak berwajib.

"Benar, korban sudah melapor. Saat ini anggota masih melakukan penyelidikan," ucap Iptu Dedik Ariawan. (mcr12/jpnn) 


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Arry Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler