Mantan Atlet Bulu tangkis Luruskan Soal Foto Firli-SYL, Begini

Sabtu, 07 Oktober 2023 – 23:33 WIB
Mantan atlet bulu tangkis Eddy Hartono meluruskan soal foto Firli dan SYL, begini penjelasannya. Foto: Ist.

jpnn.com - JAKARTA - Mantan atlet bulu tangkis Indonesia Eddy Hartono angkat bicara menanggapi beredarnya sebuah foto yang memperlihatkan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri bertemu mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Eddy mengatakan pada saat itu dia bersama Firli dan sejumlah mantan atlet bulu tangkis lainnya, tengah berolahraga, di salah satu gedung olahraga.

BACA JUGA: SYL Diduga Diperas Pimpinan KPK, Kapolri Turunkan Tim

Sejumlah mantan atlet bulu tangkis biasa berolahraga bersama dengan Firli, bahkan bisa setiap minggu jika waktu lagi senggang.

Karena itu tidak benar, di tempat itu hanya Firli berdua dengan Syahrul, seperti yang terlihat pada foto beredar.

BACA JUGA: Heboh Mentan SYL Diduga Diperas Pimpinan KPK, Jokowi Berkata Begini

Menurut Eddy, foto yang beredar kemungkinan diambil pada 2 Maret 2022 lalu.

Ketika itu Eddy yang biasa disapa Ko Kempong bersama Firli dan sejumlah mantan atlet lainnya seperti Trikus Haryanto, Dwiki juang lagi berolahraga.

BACA JUGA: ART Soroti Foto Ketua KPK Firli Bahuri dan Mentan SYL, Hmmm

Saat asyik berolahraga, SYL terlihat datang ke tempat tersebut hendak menemui Firli Bahuri.

"Pertemuan berlangsung singkat, hanya dalam hitungan menit karena Pak Firli kembali bermain badminton berpasangan dengan Trikus Haryanto, lawannya Didit Juang dan Dwiky. Pak mentan sempat menunggu, setelah itu langsung pulang," ujar Eddy dalam keterangannya, Sabtu (7/10).

Sementara itu mantan atlet lainnya Trikus Heryanto juga menyatakan kekagetannya setelah melihat foto Firli seolah-olah hanya berdua dengan SYL beredar luas di media sosial.

Dia kaget karena pada saat itu suasana di tempat mereka berolahraga tengah ramai.

"Saat itu ramai dengan atlet lainnya, kok yang tersebar foto berdua. Itu kalau enggak salah 2 Maret 2022," kata Trikus. (gir/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Stafsus Presiden Sebut Belum Ada Jadwal SYL Temui Jokowi


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler