Mantap, Jokowi Tugasi TNI Sikat Bandar Narkoba bareng BNN

Kamis, 25 Februari 2016 – 02:48 WIB
Simulasi bela diri TNI. Foto: Natalia Fatimah Laurens/ JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA—Presiden Joko Widodo menyatakan, Indonesia perang terhadap narkoba. Salah satunya dengan memberantas narkoba yang banyak beredar dari lapas keluar. Ia meminta bantuan TNI untuk membekingi Badan Narkotika Nasional (BNN).

“Pengawasan lapas harus ketat. Sebulan dua kali bisa dilakukan sidak BNN yang di -back up TNI,” ujar pria yang akrab disapa Jokowi itu saat memimpin rapat terbatas terkait narkoba di kantor kepresidenan, Rabu (24/2).

BACA JUGA: WADUH: Ivan Haz Bakal Hadapi Dua Putusan

Menurut Jokowi, saat ini 50 persen peredaran narkoba terjadi di lapas. Bukan hanya itu, Jokowi juga meminta penegakan hukum terhadap kasus narkoba lebih tegas lagi. Terutama pada jaringan-jaringan narkoba besar di Indonesia.

“Tutup celah penyelundupan narkoba, baik di pelabuhan maupun bandara, pelabuhan kecil. Rehabilitasi korban, pecandu harus berjalan efektif ,” tegasnya. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Kabareskrim Ingatkan Kejagung Tetap Bawa Samad dan BW ke Pengadilan

BACA JUGA: Salinan Kasasi Tak Bisa Ditunda, Bodoh Kalau Mau Bayar Rp 400 Juta

BACA ARTIKEL LAINNYA... Putra Eks Wapres Mangkir Lagi dari Panggilan Polda, Ini Alasannya...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler