Mantap, Pasutri Kejar Penjambret Hingga Ketangkap

Rabu, 24 Januari 2018 – 14:34 WIB
Pelaku kriminal yang tertangkap dan diborgol. Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, LANGKAT - Upaya sepasang suami istri di Langkat, Sumatera Utara, mengejar pelaku penjambretan membuahkan hasil, Selasa (23/1).

Satu dari dua pelaku yang beraksi di Jalan Tebasan, Desa Pantai Gemi, berhasil ditangkap dibantu beberapa warga.

BACA JUGA: Tiga Pengendar Narkoba Ditembak Mati, 3 Kg Sabu Disita

Begitu ditangkap pria bernama Mahmud, 27, warga Pasar I Desa Stabat Lama, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, itu langsung diserahkan ke Polsek Stabat.

Korban bernama Siti Syahidah, 21, warga Dusun Pante Luas, Desa Stabat Lama Barat, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, itu sekaligus membuat laporan polisi.

BACA JUGA: Sopir Terkejut, Mobil Ini Nyemplung ke Parit Pos Polisi

Korban merasa lega karena potongan sisa kalung mas 22 karat, dengan berat 6 gram seharga Rp 3 juta yang dirampas pelaku berhasil disita.

Penangkapan tersangka Mahmud berawal saat Siti Syahidah hendak pergi ke Salon Sari, yang berada di Jalan Kyai Haji Zainal Arifin, dengan menggunakan Sepeda motor Merk Beat.

BACA JUGA: Mengejutkan, Inilah Pengakuan Pembunuh Siswi SMA di Medan

Setibanya di Salon Sari, korban tiba tiba di hampiri tersangka yang berboncengan dengan temannya yang bernama Tuel, langsung merampas kalung emas Korban secara paksa yang berada di leher korban.

“Korban mencoba mengejar tersangka yang lari ke arah Kecamatan Wampu, dan kebetulan melintasi rumah korban sembari berteriak Maling.

“Teriakan korban didengar suaminya, dan langsung ikut mengejar tersangka sampai ke Dusun Pantai Luas, Desa Stabat Lama Barat, Kecamatan Wampu,” tegas Kasubbaghumas Polres Langkat, AKP Arnold Hasibuan seperti dilansir Sumut Pos (Jawa Pos Group) hari ini.

Pelaku berhasil diringkus setelah dibantu warga dan langsung dilaporkan ke Polsek Stabat.

Menerima laporan warga, Kanit Reskrim Polsek Stabat Ipda Mardianto, beserta anggota SPK, menjemput tersangka ke TKP.

“Tersangka ada dua orang, namun seorang lagi yang bernama Tuel, 30, berhasil kabur dan saat ini sudah di tetapkan sebagai DPO,” lanjut Arnold Hasibuan.

Kini, tersangka mendekam di sel Polsek Stabat. (bam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dua Pembunuh Sadis Siswi SMA di Medan Itu Akhirnya Dibekuk


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler