jpnn.com, SURABAYA - Tidak semua orang bisa diajak bercanda, meski statusnya teman sekali pun.
Seperti yang terjadi antara Yusmida Tri Anggono dan Alowisius Alfian yang langsung unjuk kekuatan gara-gara diejek gembeng alias cengeng.
BACA JUGA: Dituduh Maling Rambut, Nenek 60 Tahun Dibunuh Warga
Mereka mengajak teman-temannya menghajar dua pemuda Bolang dan Mupit.
Kejadian bermula dari pertemuan dengan teman lama keduanya, Bolang dan Mupit, pada Minggu (30/7) di Kalianak.
BACA JUGA: Tak Punya Masalah, Dicky SM*SH Langsung Dikeroyok
Temu kangen tersebut awalnya dipenuhi canda tawa. Namun, tiba-tiba terjadi cekcok antara Yusmida dan Alfian dengan Bolang dan Mupit.
Saat itu mereka mengingat masa awal berteman. Suatu ketika Alfian pernah diajak duel oleh salah seorang temannya.
BACA JUGA: Sadis! Dicky SM*SH dan Seorang Gadis Bonyok Dikeroyok Empat Pria
Bukannya terjadi baku hantam, pria 23 tahun tersebut malah menangis.
"Dasar gembeng," ucap Panitreskrim Polsek Asemrowo Iptu Endri Subandrio menirukan perkataan Bolang.
Rupanya, Alfian tidak terima dengan ucapan itu. Dia naik pitam.
Yusmida yang sudah kenal lama dengan Alfian pun ikut-ikutan panas. Keduanya langsung pergi entah ke mana.
Tidak lama kemudian, Alfian dan Yusmida kembali. Ternyata, mereka membawa pasukan.
Ada empat pria yang dihadapkan kepada Bolang. Tanpa basa-basi, Alfian mengajak Bolang berduel sembari mengacungkan golok.
Melihat suasana tidak kondusif, Mupit berusaha melerai. Apes, dia malah ikut jadi sasaran.
Enam pria tersebut mengamuk dan mengeroyok Bolang dan Mupit.
Untungnya, ada polisi tidak jauh dari lokasi pertikaian.
Begitu mengetahui mobil polisi mendekat, enam pria itu langsung semburat.
Tapi, polisi berhasil menangkap duo pembuat onar Alfian dan Yusmida.
"Kami langsung lakukan penangkapan," tegas perwira dengan dua balok di pundak tersebut. (bin/c9/fal/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Istri Ahli IT Alumnus ITB Itu Juga Sempat Dibogem dan Dijambak Pelaku
Redaktur & Reporter : Natalia