Marak Teror Bom, KPK Waspada

Jumat, 18 Maret 2011 – 20:06 WIB

JAKARTA-Meski teror bom kian marak akhir-akhir ini, pengetatan pengamanan di lingkungan gedung KPK tetap seperti biasa dan belum akan ditingkatkan"Sesuai standar pengamanan yang biasa dilakukan

BACA JUGA: Jangan Asal Rekrut Pegawai

Itukan sudah cukup ketat," ujar Wakil Ketua KPK Haryono Umar, saat dihubungi, Jumat(18/3).

Menurut Haryono, dari dulu KPK sudah melengkapi diri dengan sistem pengamanan yang baik
Setiap mereka yang masuk ke lingkungan KPK akan diperiksa petugas

BACA JUGA: Atasi Pengangguran, 930 Sarjana Diterjunkan

Mulai dari pintu masuk pagar maupun ketika akan memasuki gedung KPK
Dan yang masuk ke dalam gedung pemeriksaan dilakukan menyeluruh melalui alat pendeteksi yang dipasang di pintu masuk.

Khusus kendaraan roda empat misalnya

BACA JUGA: Dikira Bom, Ternyata Klipingan Isi Rapat DPR

Bila memasuki area KPK, akan diperiksa petugas pengamanan dengan alat pendeteksi metalDan setiap kendaraan yang masuk dicatat nomor plat dan jam masuknyaBukan hanya di dalam, kendaraan roda empat yang nongkrong di luar area, tapi masih dekat dengan KPK, juga dicatat nomor polisinya"Standar pengamanan kita di KPK sejak dulu sudah ketat," imbuh M Jasin saat dihubungi terpisah.

Berdasarkan keterangan petugas pengamanan di gedung KPK di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, pengamanan yang mereka lakukan memang seperti biasa.  Namun belakangan semakin waspada sejak maraknya teror bom"Bila ada mobil berhenti agak lama di depan gedung (di Jalan HR Rasuna Said), akan langsung kami datangi," jelas salah seorang petugas(mur/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sikat Teroris Bagus, Berantas Korupsi Nanti Dulu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler