JAKARTA - Satu per satu, masalah yang dihadapi PT PLN mulai diselesaikanTuntas mengatasi krisis listrik yang sempat mengkibatkan pemadaman bergilir pada Juli lalu, kini giliran PT PLN menyelesaikan daftar tunggu permintaan sambungan baru
BACA JUGA: Februari 2011, Garuda Landing di BEI
Target pun ditetapkanUntuk itu, Direktur Utama PLN Dahlan Iskan telah membuat instruksi secara tertulis kepada semua jajaran PLN di seluruh daerah untuk fokus melayani daftar tunggu permintaan sambungan listrik
BACA JUGA: Sistem Rusak, Garuda Gagal Raup Laba Rp 2 M
"Diharapkan akhir Maret tahun depan, masalah daftar tunggu sudah selesai dan tidak ada lagi daftar tunggu permintaan sambungan listrik", kata Dahlan, melalui siaran pers ke JPNN, Sabtu (27/11)Selain itu, lanjutnya, PLN juga akan terus menggenjot angka sambungan baru, khususnya bagi pelanggan industri dan komersial (bisnis)
BACA JUGA: Santos Kembangkan Gas Lepas Pantai
Selain untuk mempercepat gerak roda perekonomian, penambahan sambungan baru untuk bisnis dan industri juga diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja baru"Listrik merupakan infrastruktur vital untuk mendorong bergeraknya roda perekonomian," ulasnya.Secara nasional, hingga akhir September lalu tercatat 1,5 juta calon pelanggan PLN masuk dalam daftar tungguMelalui Gerakan Sehari Sejuta Sambungan yang dilaksanakan bersamaan dengan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-65 pada 27 Oktober lalu, PLN berhasil menambah sambungan baru sebanyak 1.001.042
Gerakan tersebut memang ditujukan untuk mengurangi angka daftar tunggu, khususnya calon pelanggan rumah tanggaDi samping itu, program yang digeber PLN itu juga untuk memberantas calo-calo listrik yang mengakibatkan tingginya biaya pemasangan baru yang harus ditangung calon pelanggan
Karenanya setelah adanya satu juta sambungan baru, maka saat ini dalam daftar tunggu masih tersisa sekitar 500 ribu calon pelangganNamun Dahlan optimis daftar tunggu itu bisa terlayani seluruhnya.
Pasalnya, PLN pada akhir tahun ini dan tahun depan akan mendapatkan tambahan pasokan listrik dari proyek-proyek percepatan 10.000 MW tahap I yang selesai dibangun"Setelah daftar tunggu selesai maka PLN yang akan proaktif untuk mencari pelanggan," pungkasnya.(yud/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Standard Chartered Tawarkan KPR
Redaktur : Tim Redaksi