jpnn.com, PALEMBANG - Rumah Tika Aryani (22) di Jalan HM Ryacudu, Lorong Sadar, Kelurahan 8 Ulu, Kecamatan Jakabaring, Palembang, disatroni maling pada Minggu (25/9) dini hari.
Pencurian itu menyebabkan Tika kehilangan tiga ponsel, yakni Samsung A50S, Oppo F7, dan Vivo Y15s.
BACA JUGA: Beginilah Kronologi Pencurian di Rumah Selebgram Dara Arafah, Oh Ternyata
“Saya menempatkan tiga buah handphone saya di atas meja di ruang keluarga," ujar Tika, Selasa (27/9).
Sekitar pukul 07.00 WIB, Tika hendak mengambil ponselnya yang berada di atas meja di ruang keluarga. Namun, dia kaget karena tiga gadgetnya sudah tidak ada di tempat semula.
BACA JUGA: Satu Pelaku Pencurian Mobil Ini Ternyata Pecatan Polisi, Tak Diberi Ampun, Tuh Lihat
"Saya cari ke seluruh sudut rumah tidak ada," katanya.
Tika meyakini ponselnya dicuri. Dia menduga maling memasuki rumahnya sekitar pukul 01.00 WIB.
BACA JUGA: Gaji Karyawan Rp 591 Juta Raib Saat Isi BBM di SPBU, Polisi Sebut Ada Kejanggalan, Lihat
“Saya melihat atap rumah bagian belakang ada yang lepas, sehingga orang bisa masuk dan mengambil handphone saya," tuturnya.
Tika pun melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang.
"Saya berharap pelakunya tertangkap dan bertanggung jawab atas ulahnya," ujarnya.
Polisi pun menindaklanjuti laporan Tika. Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Tri Wahyudi mengatakan petugas telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
BACA JUGA: Cemburu, Oknum Jaksa Aniaya Seorang Guru di Karawang, Begini Akhirnya
"Laporan korban sudah kami terima dan telah dilakukan olah TKP. Untuk selanjutnya laporan korban akan ditindaklanjuti oleh Unit Reskrim, " katanya.(mcr35/jpnn)
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Cuci Hati