jpnn.com - MAGETAN--Satpol PP Magetan mengamankan seorang siswa SD yang dipaksa mengemis di seputar alun-alun dan stadion.
Bocah itu adalah Teguh Raharjo (12), warga jalan Sumatera Kelurahan Kepolorejo, Kabupaten Magetan, Jatim.
BACA JUGA: Wuiiihh! Ferrari Bakal Bangun Pabrik di Jatim
Menurut kepala Satpol PP Magetan Chanif Tri Wahyudi, kasus ini berawal dari laporan warga yang melihat seorang siswa berseragam meminta-minta di keramaian di Magetan.
"Petugas Satpol PP langsung mencarinya dan membawa Teguh pulang," tutur Chanif.
BACA JUGA: Mimika Pengin Punya Helikopter Lebih Besar, Aamiin...
Setelah diamankan, Satpol PP langsung memanggil orang tuanya.
Pengakuan orang tuanya dalam satu bulan terakhir, Teguh selalu tidak pulang ke rumah saat jam pulang sekolah.
BACA JUGA: Enam Korban Lagi Belum Ditemukan
Sementara itu, Teguh mengaku ia dipaksa mengemis oleh pemuda yang dia panggil Mimin.
"Semua uang hasil dari mengemis diambil pemuda tersebut," imbuh Chanif.
Hingga saat ini, Satpol PP masih mencari keberadaan pemuda yang mempekerjakan siswa SD tersebut, karena saat diamankan Mimin melarikan diri.(pojokpitu/flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Korban Selamat Tragedi Kapal Tenggelam Belum Bisa Dipulangkan
Redaktur : Tim Redaksi