jpnn.com - Ribuan sukarelawan BISON Indonesia menggelar apel akbar mendukung Cagub dan Cawagub Banten, Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Lapangan Cigodeg, Serang, Banten, Minggu (29/9).
Dalam apel akbar itu juga dihadiri oleh sejumlah influencer seperti Ria Ricis dan Dara Arafah untuk dukungan dan mengenalkan program pasangan nomor urut 2 itu.
BACA JUGA: Kronologi Lengkap Sebelum KPU Merilis Tia Rahmania Bukan Caleg Terpilih di Banten
Walaupun keadaan hujan deras, tidak menyurutkan para pendukung pasangan Andra-Dimyati untuk mengikuti apel akbar tersebut.
"Hari ini, Bison Indonesia di wilayah Kabupaten Serang mengadakan apel akbar bersama Pak Dimyati calon Gubernur Banten periode 2024-2029,” kata Koordinator Nasional Bison Indonesia, Ginka Febriyanti Ginting dikutip Senin (30/9).
BACA JUGA: Polisi Bakal Panggil Penyebar Video Pembubaran Paksa Diskusi di Kemang, untuk Apa?
Ginka mengatakan apel akbar ini secara khusus digelar untuk mendukung pasangan Andra Soni-Dimyati di Pilgub Banten.
“Kegiatan hari ini memang fokus untuk Bang Andra Soni dan Bang Dimyati yang di hadiri ribuan sukarelawan," lanjutnya.
BACA JUGA: Siswi Korban Asusila Video Syur Oknum Guru di Gorontalo Dikeluarkan dari Sekolah, Jejak Puan Protes
Ginka menjelaskan bahwa Bison Indonesia fokus pada kaum milenial dan Gen Z di Serang untuk mendukung kemenangan pasangan Andra-Dimyati dalam Pilkada 2024.
“Kami berharap anak muda milenial dan Gen Z di Serang dapat bersatu untuk memenangkan Andra-Dimyati menuju posisi Banten satu,” kata Ginka.
Dia menambahkan dukungan terhadap pasangan Andra-Dimyati didasarkan pada perjalanan hidup keduanya yang dimulai dari latar belakang sederhana dan keinginan untuk membangun Banten ke arah yang lebih baik.
“Kami memilih Bang Andra Soni berasal dari keluarga petani sama seperti kami yang mayoritas anak rantau di Banten. Sebagian besar dari kami juga berasal dari keluarga petani,” tutur Ginka.(mcr8/jpnn)
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Kenny Kurnia Putra