Mau Mancing Ikan Malah Dapat Mayat Bayi Laki-Laki

Minggu, 19 November 2017 – 23:39 WIB
Mayat bayi lai-laki saat dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H Hanafie Muara Bungo. Foto: jambiekspres/jpg

jpnn.com, MUARABUNGO - Warga Kelurahan Manggis, RT02 RW 01, Kecamatan Bathin III, Kabupaten Bungo, mendadak heboh.

Pasalnya, sesosok mayat bayi laki-laki diperkirakan berumur 2 hari ditemukan di sungai di daerah itu.

BACA JUGA: Heboh Penemuan Mayat Bayi Tertindih Batu di TDM

Orang yang pertama kali menemukan adalah Arfan (40) warga Kelurahan Manggis.

Kala itu, Dia hendak mamacing ikan sekitar pukul 11.55 WIB. Arfan kaget melihat kantong plastik warna hitam mengapung di sungai.

BACA JUGA: Gundukan Tanah Dicongkel, Ternyata Isinya Mayat Bayi

Setelah dibuka ternyata jasad bayi yang masih nempel ari-ari di tali pusar.

"Saya kaget pak, setelah dibuka isi kantong plastik itu, ternyata isinya bayi dalam kondisi tidak bernyawa lagi dan sudah mengeluarkan aroma tidak sedap. Lalu mayat bayi tersebut dibawa ke salah satu rumah warga," ucap Arfan.

BACA JUGA: Ketemu Kotak di Angkot, Isinya Mayat Bayi dan Sepucuk Surat

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Bungo AKP Afrito M Macan SIK saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan sesosok jasad bayi. Dia menduga mayat bayi laki-laki yang baru lahir dibuang oleh sang ibunya.

"Bayi malang tersebut, baru saja lahir diduga sengaja dibuang oleh orang tua sang bayi. Kuat dugaan bayi ini merupakan hasil dari hubungan gelap, yang tidak bayi tersebut hidup akhirnya dibuang ke sungai,” ujar Kasat Reskrim.

Kini kata Afrito, jenazah bayi malang tersebut saat ini sudah dibawa kerumah ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H Hanafie Muara Bungo, untuk dilakukan idetifikasi serta penyelidikan lebih lanjut.

"Belum tahu pasti, anak siapa mayat bayi malang tersebut, kini kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, semoga kasus ini cepat terungkap. Jika terbukti, pelakunya akan dihukum sesuai aturan yang berlaku ," tutupnya. (ptm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pergi Mancing, Rudianto Temukan Mayat Bayi Mengapung


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler