Maung Akhiri Paceklik Kemenangan

Susah Payah Tekuk Pelita 1-0

Senin, 07 Februari 2011 – 08:20 WIB
Christian Gonzales saat laga Persib vs Pelita Jaya FC. Foto: Mun/JPPhoto

BANDUNG -- Persib Bandung mampu mengakhiri paceklik kemenangan di ajang Liga Super Indonesia (LSI) 2010/201Menjamu Pelita Jaya FC di Stadion Siliwangi, sore kemarin, Maung Bandung menang tipis 1-0, melalui gol semata wayang Cristian Gonzales

BACA JUGA: Hari Sial, Kalah pada Laga Ke-13

Raihan sempurna ini, merupakan kali pertama pasca mengalami kegagalan di 4 laga sebelumnya
Pelatih Daniel Roekito mengaku  puas dengan pencapaian timnya.

"Saya cukup puas dengan kemenangan ini

BACA JUGA: Nurdin Masih Kuat, Nirwan Digadang jadi Kuda Hitam

Tapi saya sedikit kecewa dengan permainan anak-anak, yang terlihat mengamankan keunggulan
Mereka main aman, ya mungkin sudah mental mereka," ujar Daniel usai pertandingan kemarin.

Daniel sendiri memaklumi timnya memilih bermain aman

BACA JUGA: Sekretaris PSMS: Besoes Sekjen sejak Saya Kecil

Maklum, hampir seluruh penggawa Persib mengalami kelelahan dengan padatnya jadwal LSI.  Beberapa pemain penting pun tengah dilanda cedera seriusYa kita memang seharusnya bermain seperti ini jika melihat kondisi timBanyak pemain cedera, dan kita memang mengalami kelelahan akibat padatnya jadwal kompetisiMakanya, saya bersyukur kita bisa menang, tegas Daniel.

Sementara Pelatih Pelita Jaya,  Misha Radovic memandang Persib tampil lebih baik dari anak asuhnyaIa menyayangkan para pemain Pelita tidak tampil sepenuh hatiHal itulah, yang membuat Pelita sulit mengejar ketertinggalan gol"Persib memang bermain lebih bagusMereka punya pengalamanAnak-anak main tidak sepenuh hati pada pertandingan tadiPadahal kalau maksimal kita bisa kejar deficit satu gol," keluhnya

Maung Bandung tidak diperkuat beberapa pemain itiSalah satunya, penjaga gawang Markus Haris Maulana yang mengalami cederaDaniel pun terpaksa menurunkan penjaga gawang ketiga, Dadang Sudrajat.

Tampil tanpa dukungan bobotoh, Maung Bandung tetap tampil dengan penuh motivasiEka Ramdhani cs menguasai pertandingan, sejak menit awalTerus menyerang, Persib berhasil unggul melalui gol yang dilesakkan oleh Cristian Gonzales menit 14Memaksimalkan bola rebound dari tendangan Airlangga Sucipto, yang ditepis penjaga gawang Pelita Jaya, I Made Kadek Wardana, El Loco dengan mudah menyarangkan gol.

Tertinggal 1-0, tidak membuat anak-anak Pelita Jaya putus asaTerbukti dua peluang tercipta melalui tendangan bebas, yang dieksekusi oleh Joko SasongkoNamun masih membentur mistar gawang Persib, yang dikawal Dadang SudrajatBerhasil mendapatkan peluang matang, anak-anak asuhan Pelatih Misha Radovic mulai perlahan membangun serangan, namun masih gagal membuahkan gol bagi tim tamu

Laga di babak pertama ini berjalan keras, beberapa pelanggaran pun terjadiBahkan kapten kesebelasan Pelita Jaya, Ardan Aras (32') dan bek Persib Siswanto (40') harus menerima kartu kuning yang diganjar wasit OlehadiSaat ini kedua tim tengah berjuang keras, untuk keluar dari zona bawah Liga Super Indonesia (LSI)Persib maupun Pelita Jaya, masih bercokol di posisi 14 dan 13 klasemen sementara

Hingga peluit tanda berakhirnya babak pertama dibunyikan oleh wasit Olehadi, skor sementara masih tetap 1-0 bagi tuan rumah PersibMemasuki babak kedua, Pelatih Misha mengubah formasinya menjadi 3-4-3, dengan memasukkan Friansyah Mas'ud untuk memperderas serangan, agar dapat mengejar ketertinggalan golBeberapa peluang yang tercipta bagi masing-masing tim, belum membuahkan gol bagi kedua timDari kubu Maung Bandung sendiri, peluang terbaik didapat oleh Hilton Moreira, namun masih dapat ditepis penjaga gawang Pelita Jaya.   

Sementara itu, Pelita mendapatkan peluang melalui pemain asing mereka, Juan RamerezPerubahan formasi yang dilakukan Pelita Jaya, cukup memberikan pengaruh positifBeberapa peluang berbahaya di mulut gawang Dadang terciptaTendangan Sakai saat terjadi kemelut di mulut gawang, masih membentur tiang gawangHingga pertandingan usai, skor tak berubah untuk kemenangan Maung Bandung(ytn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mamak: Dewi Fortuna di Bintang Medan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler