Mba Puti: Pemda Harus Mengakselerasi Kepentingan Anak Muda

Jumat, 20 April 2018 – 10:10 WIB
Puti Guntur Sukarno bersama Milenial Kediri. Foto: Ist

jpnn.com, KEDIRI - Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Sukarno mengatakan, para insan kreatif muda perlu tumbuh dalam ekosistem yang didasari kolaborasi, bukan kompetisi. Karena itu, konektivitas di antara mereka harus kuat.

"Sedangkan pemerintah daerah bertanggung jawab membuat kebijakan yang dapat mengakselerasi kepentingan anak muda," kata Puti dalam keterangan pers yang diterima JPNN, Jumat (20/4).

BACA JUGA: Jumlah DPT Capai 900.962 Pemilih di Pilkada Jatim

Pernyataan tersebut disampaikannya saat bertemu dengan kelompok Milenial Kediri dalam acara Gerakan Kami, Kediri Juga Bisa Young Creative Talk. Acara dihadiri oleh anak anak muda dari berbagai macam latar belakang, mulai dari pengusaha, penggiat industri kreatif, hingga penulis dan penggiat literasi.

Perempuan yang berpasangan dengan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul ini menyampaikan, UKM berbasis komunitas sangat penting bagi perekonomian.

BACA JUGA: 50 Ribu Calon Pemilih Pilkada Jatim Terdaftar Ganda

Karena itu, pihaknya berencana menstimulasi masyarakat, terutama kaum muda, untuk melahirkan UKM berbasis komunitas.

"Kita mau anak muda Jatim bergerak dan dapat menjadi contoh ekonomi berbasis komunitas di Indonesia" lanjutnya.

BACA JUGA: Debat Emil vs Puti jadi Panas, Begini Reaksi Netizen

Gerakan Kami rutin mengadakan creative talk yang mengundang orang-orang yang memiliki solusi untuk masyarakat. Kelompok ini mengusung tagline Kami Sehat, Kami Kreatif, Kami Peduli.

"Kami mengundang mbak Puti karena kami ingin beliau menyumbang ide besar untuk anak muda Jawa timur dimasa depan!" ujar setiawan ketua Gerakan Kami. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Target Selesaikan e-KTP Pemilih Pemula


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler