jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani menyebut negara tidak bisa santai menghadapi situasi selama pandemi Covid-19.
Negara wajib melakukan berbagai upaya terbaik demi melindungi setiap warganya.
Hal itu dikatakannya saat menyampaikan pidato dalam rangka pembukaan Masa Sidang I Tahun 2021-2022 di kompleks parlemen, Jakarta, Senin (16/8).
"Dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 dan dampaknya yang luas, negara tidak bisa berpasrah diri," kata Puan seperti dikutip melalui siaran akun DPR RI di YouTube, Senin.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Ajak Seluruh Pihak Bersiap: APBN 2022 Harus Mencerminkan Optimisme, tetapi Hati-hati
Putri Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri itu menyebut, DPR RI selama masa sidang kali ini akan fokus mengawal penanganan pandemi di bidang kesehatan oleh pemerintah.
Misalnya, kata Puan, pemerintah era Joko Widodo (Jokowi) diminta bisa melaksanakan percepatan vaksinasi secara merata.
BACA JUGA: RAPBN 2022: Anggaran Pendidikan Rp541,7 Triliun, Presiden Jokowi Menyebut 3 Hal
Pemerintah juga diminta meningkatkan testing, tracing, dan treatment.
Selanjutnya pemerintah diminta juga mengoptimalkan pelaksanaan PPKM di dalam menekan penyebaran Covid-19 dan pengawasan terhadap kedatangan WNA saat PPKM.
"Pemerintah agar mengantisipasi masyarakat yang terkena dampak penurunan kesejahteraan, berkurangnya pendapatan, PHK," ungkap mantan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan itu.
Selain itu, kata Puan, DPR RI akan melakukan upaya terbaik melalui fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan dalam memastikan tugas negara berjalan baik menanggulangi pandemi.
"Oleh karena itu pada masa sidang kali ini DPR RI akan mengoptimalkan pelaksanaan tugas konstitusional secara efektif dalam melaksanakan fungsi legislasi pada masa sidang kali ini," tutur legislator fraksi PDIP itu. (ast/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Adek
Reporter : Aristo Setiawan