Membaik, Dua Polisi Korban Teror di Masjid Faletehan Dirawat di RS Polri

Sabtu, 01 Juli 2017 – 08:56 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dua anggota Brimob Polda Metro Jaya yang menjadi korban penyerangan di Masjid Falatehan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (30/6) malam kini sudah membaik.

Kedua polisi korban serangan oleh pelaku yang menggunakan sangkur sempat menjalani perawatan di RS Pertamina. Namun, akhirnya kedua polisi berpangkat AKP dan brigadir inspektur satu (Briptu) itu dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

BACA JUGA: Mendagri Ingatkan Daerah Tingkatkan Kewaspadaan

Kapolda Metro Jaya Irjen Mochammad Iriawan mengatakan, korban mengalami luka di pipi sebelah kanan. “Ada tusukan yang AKP,” ujarnya tadi malam.

Sedangkan Brimob berpangkat Briptu juga mengalami luka tusuk di pipi sebelah kanan. “Korban stabil, sadar,” sambungnya.

BACA JUGA: Peneror Polisi Jelas Keliru Memahami Islam

Lebih lanjut Iriawan mengatakan, dua anggota Brimob itu sedang diperbantukan ke Mabes Polri. "Yang sedang BKO dari Polda Metro di sini," sambung dia.

Pelaku kemungkinan mengincar leher korban tapi meleset. “Anggota kami menangkis sehingga kena pipinya," ucapnya. (elf/JPG)

BACA JUGA: Ditemukan Ratusan Buku Doktrin Paham Radikal untuk Anak, Kalimatnya Ngeri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Teror Pakai Pisau atas Perintah Bos ISIS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler