jpnn.com - LIVERPOOL - Comeback Liverpool di Liga Champions 2014/2015 berakhir manis. Steven Gerrard dkk sukses menumbangkan Ludogorets dengan skor 2-1 (0-0) pada laga perdana Grup B di Anfield, Rabu (17/9) pagi WIB.
Mario Balotelli membuka keunggulan Liverpool lewat golnya pada menit ke-82. Namun, Ludogorets mampu menyamakan kedudukan lewat Dani Abalo pada menit ke-90. Kemenangan Liverpool ditentukan lewat penalti Gerrard sesaat sebelum laga berakhir.
BACA JUGA: Tommy Sugiarto Butuh Dorongan Metal Berlaga di Asia Games
“Mendapatkan kemenangan dan memulai comeback di Liga Champions dengan tiga angka adalah hal vital. Saya senang dengan mental para pemain,” terang pelatih Liverpool, Brendan Rodgers di laman Sky Sports.
Bagi Liverpool, ini merupakan comeback ke Liga Champions setelah sempat absen selama lima tahun. Tiket itu diraih setelah Liverpool duduk sebagai runner up Premier League musim lalu.
BACA JUGA: Vettel Hijrah ke Ferrari, Bertukar Kursi Dengan Alonso?
“Ini adalah kemenangan yang luar biasa untuk kami. Tujuan kami memasuki lapangan ialah memenangkan pertandingan. Laga kandang di kompetisi ini adalah hal yang sangat penting,” tegas Rodgers. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Ditekuk Dortmund, Wenger Akui Arsenal Mengecewakan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hummels Tuding Bayern Lakukan Pelemahan
Redaktur : Tim Redaksi