Menang Telak, Raih 78,40 Persen Suara

Jumat, 24 Februari 2017 – 09:07 WIB
Warga menggunakan hak suaranya di pilkada 15 Februari 2017. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - KPU Kota Sorong, Papua Barat, selesai menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara pasangan calon walikota- wakil di Hotel Mamberamo kemarin (23/2).

Pasangan calon tunggal Drs. Ec Lambert Jitmau, MM - dr. Hj. Pahima Iskandar mengalahkan kolom kosong dengan raihan suara 74.885 atau 78,40 persen.

BACA JUGA: Luar Biasa! Raih Suara 97,49 Persen

Sedangkan kolom kosong yang menjadi lawanya hanya meraih suara sebanyak 20.634 atau 21,60 perse persen dari total pemilih sebanyak 100.487 dengan jumlah suara sah 95.519, suara tidak sah sebanyak 4.968.

Rapat pleno yang dibuka secara resmi oleh ketua KPU Kota Sorong, Aser Y. Rumanasen, S.Sos berlangsung lancar.

BACA JUGA: Kotak Kosong Kalah Telak, Wow!

Usai dibuka oleh ketua KPU Kota, acara dilanjutkan dengan pembacaan daftar hadir dan sambutan Ketua Panwas Kota Sorong Brampi L. Sagrim, SE.

Jalannya pleno yang dipimpin komisioner KPU, Fatmawati, berlangsung aman. Masing-masing Panitia Pemilihan Distrik (PPD) dari 10 Distrik di Kota Sorong membacakan hasil rekapan distriknya dihadapan peserta pleno.

BACA JUGA: Hari Pembuktian, Bisakah Kalahkan Jokowi?

Pembacaan hasil rekapan dimulai dari Distrik Klaurung, Sorong Timur, Sorong Utara, Malaimsimsa, Distrik Sorong, Sorong Kota, Sorong Manoi, Sorong Kepulauan, Sorong Barat dan terakhir distrik Maladum Mes. (dar)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Desain Calon Tunggal Karena Ingin…


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler