Mendag Zulhas: Harga BBM Subsidi Naik, Bahan Pokok Masih Stabil

Kamis, 15 September 2022 – 14:30 WIB
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat meninjau harga kebutuhan bahan pokok di Pasar. Foto: Wenti Ayu/JPNN

jpnn.com, SURAKARTA - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengatakan harga barang kebutuhan pokok masih terpantau stabil, meski harga bahan bakar minyak bersubsidi mengalami kenaikan beberapa waktu lalu.

Kementerian Perdangan akan terus memastikan harga barang kebutuhan pokok tetap stabil.

BACA JUGA: eSIM Traveling, Solusi Praktis Terhubung ke Internet Saat Berpergian di Luar Negeri

"Kenaikan BBM subsidi belum mempengaruhi harga barang kebutuhan pokok yang masih stabil," ujar Mendag saat memantau harga barang kebutuhan pokok di Pasar Gede, Surakarta, Jawa Tengah, pada, Kamis (15/9).

Terlebih, presiden telah memerintahkan kepada kepala daerah untuk membantu biaya transportasi menuju daerah masing-masing.

BACA JUGA: Harga BBM Naik, Mendag Zulhas Janji Jaga Kestabilan Harga Bapok

"Jika harga barang kebutuhan pokok beranjak naik, maka pemerintah daerah menanggung biaya transportasi. Untuk itu, harga barang kebutuhan pokok harus dipantau terus karena menyangkut hajat hidup orang banyak," jelas Mendag.

Berdasarkan pantauan, harga barang kebutuhan pokok relatif stabil dibanding bulan sebelumnya. Bahkan, beberapa komoditas mengalami penurunan harga, untuk seperti telur ayam, bawang merah, dan cabai.

BACA JUGA: UMKM yang Terdigitalisasi Mampu Tingkatkan Jangkauan Pemasaran

Adapun harga beras medium tercatat Rp 12.000/kg, beras premium Rp 13.000--14.000/kg, gula pasir Rp 13.500/kg, minyak goreng curah Rp 11.700/liter, minyak goreng kemasan Rp 14.000/liter, minyak goreng kemasan premium Rp18.000--20.000/liter.

Kemudian harga tepung terigu Rp 12.500/kg,  daging sapi Rp 135.000/kg, daging ayam ras Rp 32.000/kg, telur ayam ras Rp 26.000/kg, cabai merah keriting Rp55.000--60.000/kg.

Harga cabai merah besar Rp40.000-45.000/kg, cabai rawit merah Rp50.000-55.000/kg, bawang merah Rp32.000--35.000/kg, bawang putih honan Rp.27.000/kg, serta bawang putih kating Rp32.000-35.000/kg.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler