Mendagri Yakin Pergantian Tahun Baru Aman

Senin, 26 Desember 2016 – 20:05 WIB
Mendagri Tjahjo Kumolo. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo meyakini Polri siap mengamankan perayaan pergantian tahun di seluruh Indonesia.

Keyakinan ini hadir tidak saja karena profesionalisme aparat kepolisian yang terus meningkat. Namun juga keberhasilan kepolisian dalam menjalankan tugas yang ada, seperti menjaga keamanan pada perayaan Natal, 25 Desember kemarin.

BACA JUGA: Pesan Mendagri: Lebih Baik Evaluasi ketimbang Party

"Kepolisian saya kira sudah siap. Kalau soal pengamaman, seluruh kepolisian minimal kalau Natal di tempat ibadah. nah kalau pergantian tahun minimal di tempat-tempat keramaian. Misalnya terminal, bandara, pelabuhan, tempat hiburan dan lain-lain," ujar Tjahjo, Senin (26/12).

Selain itu, mantan anggota DPR ini juga mengingatkan pentingnya meningkatkan kewaspadaan mengenai radikalisme, terorisme, narkoba dan korupsi.

BACA JUGA: Puusiiing!!! Harga Pada Naik Semua Nih

"Pencegahan korupsi sudah menjadi program nasional. Istri-istri pegawai, dari menteri sampai staf, sudah kami kumpulkan. Tapi masih terjadi. Karena itu untuk pencegahan, saling mengingatkan itu harus. Apalagi di 2016, pejabat yang terjerat operasi tangkap tangan besar," pungkas Tjahjo.

BACA JUGA: Waspada, Banyak Palung Berbahaya di Parangtritis

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dirjen Perhubungan Diminta Tambah Slot Time Penerbangan


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler