jpnn.com - JEMBER - Usia boleh tua, tapi cinta Siswo Hartono, 60 kepada istrinya, Sukarni tak kunjung pudar. Tapi perasaan cinta berlebihan bahkan cenderung posesif itu malah membawa petaka.
Karena cemburu berlebihan Siswo nekat mencangkul kepala istrinya saat tertidur pulas. Alhasil dia pun kehilangan belajahan jiwanya yang selama ini selalu menemaninya.
BACA JUGA: Pacar Sering Ngajak Gituan, Juga Minta Uang, Akhirnya...
Dia pun harus berurusan dengan Polsek Puger Jember untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.
“Saya cemburu,” kata Siswo yang merupakan warga Dusun Gadungan, Desa Kasiyan, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember itu kepada polisi yang memeriksanya.
BACA JUGA: Kisah Anggota TNI yang Jadi Begal dan Ngamuk di SPBU
Sudah sejak beberapa hari belakangan Siswo terus menuduh sang istri memiliki hubungan dengan pria lain.
Kanitreskrim Polsek Puger Aiptu Joko Susilo mengatakan kejadian Sabtu (4/4) malam itu kali pertama diketahui anak kedua korban, Arifatun Nadifah, 24. Saat itu Arifatun mendengar ribut-ribut antara ayah dan ibunya.
BACA JUGA: Garong Nangis di Depan Polisi
Tapi tak berselang lama dia mendengar ibunya menjerit sejadi-jadinya. Arifatun pun bergegas ke kamar orang tuanya. Ternyata di kamar sang ibunya sudah tergeletak bersimbah darah di bagian kepalanya.
Arifatun berteriak minta tolong dan tak lama kemudian para tetangga berdatangan. Mereka lantas membawa korban ke RS Balung. “Tapi karena kondisinya parah, korban meninggal di perjalanan,” kata Joko. (rui/sh/mas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Gasak Tas Wanita, Tabrak Polisi, Penjambret Ditembak
Redaktur : Tim Redaksi