jpnn.com, PULANG PISAU - John Sony bertindak gegabah dengan membunuh dua pria sekaligus karena takut dibegal, Sabtu (22/12).
Warga Desa Sei Hanyu, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, itu menghilangkan nyawa Okto Enjel (19) dan Hendra (20).
BACA JUGA: Fitri Sudah Tidak Berdaya, Perampok Tetap Beringas Membacok
Kapolres Pulang Pisau AKBP Siswo Yuwono mengatakan, saat itu Sony hendak pulang dari sebuah warung.
Sony saat itu melintas di jalanan yang sepi. Di tengah perjalanan, dia berhenti karena ingin buang air kecil.
BACA JUGA: Terus Dalami Motif Berondong Habisi Sisca karena Tak Dibayar
Tidak lama kemudian, tiga pemuda mendatangi Sony. Dua di antaranya merupakan korban.
“Pelaku mengira mereka ingin membegal," kata Siswo sebagaimana dilansir laman Prokal, Selasa (25/12).
BACA JUGA: Ambulans vs Mobil Dinas: Pasien, Staf dan Plt Kadisdik Tewas
Dia menambahkan, Sony langsung mengeluarkan senjata tajam dan menikam Okto serta Hendra.
”Teman korban kabur. Pelaku juga meninggalkan korban dengan luka parah," ujar Siswo.
Warga yang mengetahui peristiwa itu lantas melapor ke Polres Pulang Pisau.
Siswo langsung memerintahkan jajarannya untuk mengejar pelaku yang diduga kabur ke kampung halaman di Sei Hanyu, Kapuas.
“Kurang dari 1x24 kami berhasil mengamankan di rumahnya,” ujar Siswo.
Akibat perbuatannya, Sony dijerat Pasal 338 KUHPidana dengan ancaman 12 tahun penjara. (der/ign)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ajak Hidayat Bercumbu, Sisca Malah Ditikam
Redaktur & Reporter : Ragil