Mengusik Kenangan Mourinho di Estadio do Dragao

Selasa, 29 September 2015 – 18:23 WIB
jose mourinho / afp

jpnn.com - PORTO – Laga FC Porto kontra Chelsea pada laga kedua Liga Champions di Estadio do Dragao, Rabu (30/9) dini hari WIB akan mengusik kenangan Jose Mourinho.

Sebagaimana diketahui, Mourinho memang mulai menancapkan tajinya sebagai pelatih jempolan ketika berhasil membawa Porto berjaya di Eropa sepanjang 2002-2004 silam.

BACA JUGA: Lah.. Legenda MU Beri Saran Agar Bintang City Makin Bersinar

Salah satunya ialah memberi trofi Liga UEFA (sekarang Liga Europa) serta Liga Champions. Namun, setelah itu, Mourinho hengkang ke berbagai klub beken Eropa.

“Fakta bahwa Porto adalah pemuncak Liga Portugal adalah hal normal. Sebab, mereka punya skuat hebat,” terang Mourinho sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Selasa (29/9).

BACA JUGA: Ini Penyebab Arema Cronus Jadi Tuan Rumah Lebih Dulu

“Melakoni laga tandang di Liga Champions selalu sulit. Porto adalah tim besar dan ingin menang. Namun, mereka juga tahu kami bukanlah tim lemah,” tegas mantan pelatih Inter Milan itu. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Ini Hasil Drawing Semifinal Piala Presiden

BACA ARTIKEL LAINNYA... Promotor Mentahkan Keinginan Persib


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler