Menhub Budi Karya Sarankan Masyarakat Kembali Lebih Awal Sebelum Puncak Arus Balik Lebaran

Jumat, 12 April 2024 – 14:31 WIB
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. Foto: Antara/Azmi Samsul Maarif.

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyarankan kepada masyarakat yang tengah pulang ke kampung halaman agar kembali lebih awal sebelum puncak arus balik Lebaran 2024 terjadi pada Minggu-Senin.

"Kalau lusa atau Senin tidak janji, karena ini kemungkinan akan padat terutama di jalur darat. Maka saya anjurkan mudik balik itu harus besok (Sabtu 13/4). Jangan Minggu atau Senin," ucap Budi Karya di Tangerang, Jumat (12/4).

BACA JUGA: Catat Tanggal Ganjil Genap Arus Balik Lebaran, Pelanggar Kena Tilang Elektronik

Dia mengatakan prediksi puncak arus balik Lebaran 2024 diperkirakan bakal terjadi pada H+3 atau Minggu (14/4) dan H+4 atau Senin (15/4).

Kendati demikian, pihaknya pun meminta kepada para pemudik untuk kembali ke Jakarta lebih awal sebelum puncak arus balik Lebaran itu terjadi.

BACA JUGA: Ini Strategi Korlantas Polri Menghadapi Arus Balik Lebaran, Pemudik Perlu Tahu

Sehingga, kata Menhub Budi Karya kemungkinan kejadian buruk atau kepadatan arus lalu lintas di jalan saat kembali nanti bisa terhindari.

"Secara detail bagaimana mengatasi arus balik itu kami sudah persiapkan. Kalau untuk jalur udara atau laut praktis bisa dikendalikan," ujarnya.

BACA JUGA: Tamara Tyasmara Menangis Mengenang Lebaran Bersama Dante

Sejauh ini, Kementerian Perhubungan telah melakukan pemetaan di beberapa titik rawan terjadinya penumpukan saat arus balik Lebaran nanti, diantaranya seperti di jalur Cipali, dari arah Solo, Semarang hingga Cirebon.

Berbagai langkah dan upaya secara maksimal untuk menjamin kelancaran dan melayani masyarakat selama angkutan arus mudik maupun balik Lebaran di semua lintas moda transportasi tersebut dipastikan aman.

"Besok saya akan ke Solo untuk cek perkembangan di sana. Kemudian ke Semarang dan ke Cirebon. Dua titik yang harus dikendalikan adalah satu di Kali Kangkung, biasanya sampai Salatiga. Kemudian KM 66 dimana dari Bandung masuk ke sini (Jakarta)," ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Budi juga menyampaikan pesan kepada pemudik yang menggunakan travel agar mencari agen yang resmi, bukan yang tidak resmi.

Hal itu berkenaan dengan insiden kecelakaan maut di tol KM 58 Cikampek, yang menewaskan 12 orang.

"Jadi, para pemudik jangan memaksakan untuk melakukan kegiatan atau pulang pakai travel gelap. Kalau kemudian diketahui jangan salahkan untuk dilakukan pemutaran balik,” kata Budi.(ant/fri/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler