Menjaring Wisman Jepang, Lewat One World Festival Osaka

Selasa, 28 Februari 2017 – 15:17 WIB
Wonderful Indonesia. Foto: Kemenpar

jpnn.com - jpnn.com - Indonesia tidak menyurutkan semangat berpromosi dengan target market wisman Jepang. Meskipun, karakter travellers asal Negeri Matahari Terbit ini tidak mudah, dan sangat sensitive dengan isu.

Tahun 2017 ini, Kementerian yang dipimpin Menteri Arief Yahya bakal membidik 762.000 wisman, untuk mensupport proyeksi total 15 juta wisman tahun 2017.

BACA JUGA: Raja Salman Mau Pelesiran di Bali, Rental Mobil Panen

Tentu, itu tidak mudah. Sebab, tahun 2016 ini yang secara internal ditargetkan jauh lebih tinggi dari 12 juta saja, hanya mampu melewati 12,023 juta saja. Dan Jepang termasuk kategori yang tidak banyak bertumbuh.

Kali ini, Wonderful Indonesia digeber di ajang One World Festival 2017 yang digelar di Kansai TV Ogimachi Square, Osaka, Jepang.

BACA JUGA: Inilah Estimasi Biaya Rombongan Raja Salman di Jakarta

“Kami serius mengejar target wisman asal Jepang,” kata Vinsensius Jemadu, Asdep Pengembangan Pemasaran Mancanegara Wilayah Asia Pasifik.

Promosi Wonderful Indonesia di event tahunan One World Festival Osaka tersebut selain untuk membentuk citra pariwisata Indonesia melalui pameran, juga diharapkan meningkatkan minat masyarakat Osaka berwisata ke destinasi wisata unggulan Bali and beyond di Tanah Air.

BACA JUGA: Menuju Solid, Speed, Smart, Kemenpar Gelar Club Meeting

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara (DBP3M) Kementerian Pariwisata (Kemenpar) I Gde Pitana menyebutkan, One World Festival menjadi ajang strategis mempromosikan Wonderful Indonesia khususnya kepada masyarakat Jepang bagian barat dan sekitarnya. “Acara ini untuk membuka mata masyarakat Osaka tentang pariwisata Indonesia," katanya.

Menurut dia, kegiatan Promosi Wonderful Indonesia pada One World Festival 2017 dapat dijadikan sebagai salah satu kesempatan untuk memperkenalkan lebih jauh tentang pariwisata Indonesia melalui pertunjukan kesenian tradisional khas Indonesia yang selama ini sangat diminati pasar Jepang.

"Patut diperhatikan bahwa kedekatan latar belakang sejarah antara Jepang dengan Indonesia adalah suatu peluang besar yang bisa dimanfaatkan untuk mempromosikan pariwisata Indonesia di pasarJepang. Diharapkan melalui kegiatan ini, Indonesia dapat mempromosikan kesenian dan destinasi pariwisata Indonesia secara lebih utuh dan variatif," katanya.

Dalam festival yang menampikan beragam budaya dari seluruh penjuru dunia tersebut, Kemenpar menampilkan seni tari tradisional antara lain Tari Bali (Tari Legong) , Tari Melayu (Tari Zapin), Tari Kembang Jakarta, Tari Jejer Gandrung Banyuwangi, dan lagu-lagu Melayu.

"Kemenpar memberikan dukungan dalam pertunjukan seni budaya, dan bahan promosi pariwisata berupa DVD, brosur, peta wisata, poster, dan lain-lain," tambah Vinsensius Jemadu.

Pada festival tersebut Indonesia membuka booth sebagai pusat promosi dan informasi pariwisata Indonesia dengan desain bertema Wonderful Indonesia dan banner dengan branding Wonderful Indonesia.

Sejumlah kegiatan antara lain photo booth, pertunjukan seni, pembagian souvenir; brosur, poster pariwisata, dan booklet.

Selama dua hari berlangsung pameran (4-5 Februari 2017) anjungan Indonesia yang diprakarsai Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Osaka dan Garuda Indonesia tersebut menarik sekitar 17.500 pengunjung sebagian besar kaum muda dan keluarga yang ingin mendapatkan informasi termasuk kemudahan fasilitas bebas visa bagi wisman Jepang yang berkunjung ke Indonesia.

One World Festival event tahunan yang digelar secara rutin di Kota Osaka menghadirkan peserta dari beberapa negara untuk mempromosikan produk dan jasa mereka di antaranya pariwisata. Festival diselenggarakan dalam bentuk pameran/ekshibisi, pertunjukan, dan seminar pada tahun ini diikuti sejumlah negara yakni; Indonesia, Fiji, India, Tahiti, (Mexico, Equador, Brazil, dan Jepang sebagai tuan rumah. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Raja Salman Datang, Menpar Pertajam Promosi di Arab


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler