Menlu RI Langsung Protes ke Arab Saudi soal Tuti Tursilawaty

Rabu, 31 Oktober 2018 – 11:22 WIB
Retno Marsudi. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI langsung melayangkan protes kepada pemerintah Arab Saudi yang melakukan eksekusi hukuman mati terhadap TKI bernama Tuti Tursilawaty. Sebab, eksekusi itu dilakukan tanpa notifikasi.

Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Badan Hukum Indonesia (PWNI-BHI) Kementerian Luar Negeri Lalu Muhammad Iqbal mengatakan, eksekusi terhadap Tuti dilakukan pada Senin lalu (29/10) di Thaif. "Pemerintah Indonesia sudah menyampaikan keprihatinan dan protes tentang cara Saudi melakukan eksekusi ini," kata Iqbal, Selasa (30/10).

BACA JUGA: Kabar Duka, TKI Tuti Dieksekusi di Saudi Tanpa Notifikasi

Iqbal menambahkan, Menlu RI Retno Marsudi sudah menghubungi Menlu Arab Saudi guna menyampaikan protes. “Hari ini (30/10) Menlu memanggil Duta Besar Saudi yang di Jakarta dan menyampaikan protes," tambahnya.

Sekadar informasi, Tuti merantau pada 2009. Dia lantas bekerja sebagai penjaga lansia pada sebuah keluarga di Kota Thaif.

BACA JUGA: DPR Kecam Eksekusi Tuty tanpa Pemberitahuan

Sekadar informasi, Tuti Tursilawati berangkat ke Arab Saudi pada 2009. Dia lantas bekerja sebagai penjaga lansia pada sebuah keluarga di Kota Thaif.

Pada 2010 Tuti didakwa membunuh majikannya, Suud Malhaq al-Utibi. Tuti berupaya membela diri dari perlakuan kasar majikannya yang sering melakukan tindak kekerasan, bahkan ancaman pemerkosaan.(iml/JPC)

BACA JUGA: Inilah Peluang Media Sosial Dalam Diplomasi Digital

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tawaran Dr M ke Jokowi demi Tuntaskan Perbatasan Malaysia-RI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler