Menpar Dikabarkan Punya Ijazah Palsu, Jonan Ikut Kepikiran

Kamis, 04 Juni 2015 – 03:00 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan kaget saat mengetahui kabar yang menyebutkan Menteri Pariwisata Arief Yahya memiliki ijazah palsu. Awalnya, Jonan tengah mengajak awak media ngobrol santai di ruangannya.

Di sela ngobrol, mantan dirut KAI ini sempat mengecek handphone. Pembicaraan yang tadinya sedang membahas masalah di sektor transportasi, tiba-tiba terhenti. Saat itu, Jonan membaca sebuah media online terkait kabar tersebut.

BACA JUGA: Birokasi Lambat dan Malas, Reformasi Hanya Tinggal Dokumen

Jonan bahkan sempat mengagetkan awak media karena ekspresinya sangat serius ketika membaca berita tersebut. "Ini kok masa bener ada berita kayak gini. Masa nulis kayak begini," ujar Jonan menyampaikan kepada awak media di kantornya, Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (3/6) malam.

"Berita soal apa, Pak?," tanya wartawan penasaran setelah melihat ekspresi Jonan.

BACA JUGA: Buwas: Polri Siap Periksa Sri Mulyani di Amerika

"Masa menteri Pariwisata punya ijazah palsu, yang bener aja. Ada berita kayak gini," saut Jonan tak percaya.

Sikap heran yang Jonan tunjukkan bukan tanpa alasan. Sepengetahuannya, Arief bergelar doktor dan sempat kuliah di salah satu universitas ternama di Bandung. Karena itu, Jonan tak menyangka saat membaca berita mengenai mantan dirut Telkom tersebut.

BACA JUGA: Bangun Gedung Bareskrim, Polri Siapkan Rp 300 Miliar

"Dia kan punya gelar doktor dan sempat kuliah di luar negeri setahu saya. Masa iya (punya ijazah palsu)," kata Jonan. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri Panggil Kabareskrim Gara-Gara Urusan Harta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler